parboaboa

3 Resep Tahu Walik Super Enak, Gurih dan Renyah

Sarah | Selera Nusantara | 17-11-2022

Resep Tahu Walik (Foto: Doyan Resep)

PARBOABOA - Siapa nih dari kamu pecinta tahu? Ya, tahu sudah sejak lama menjadi salah satu camilan atau lauk yang banyak disukai orang Indonesia. Biasanya, tahu dimasak dengan cara digoreng hingga teksturnya renyah di luar dan lembut di dalam. Tidak hanya sekedar digoreng, tahu juga kerap dikreasikan jadi berbagai makanan.

Seperti tahu isi, tahu gejrot, tahu crispy, hingga tahu walik. Tahu walik sendiri belakangan menjadi salah satu camilan hits. Nama walik sendiri berasal dari bahasa Jawa yang artinya dibalik. Sesuai namanya, tahu ini dibuat dengan membalik isi dalamnya jadi berada di luar sebelum digoreng.

Tahu walik biasanya dikreasikan dengan isian dari aci, ayam, udang, dan lain sebagainya. Selain disantap begitu saja, tahu walik bisa semakin sedap disantap bersama kecap maupun sambal sesuai selera, loh. Menu satu ini juga cocok banget untuk hidangan saat acara.

Penasaran resep tahu walik? Berikut beberapa cara membuat tahu walik untuk menu acara yang gurih dan renyah.

Cara Bikin Tahu Walik

1. Tahu Walik Aci

BAHAN

- 20 buah tahu pong goreng

- Minyak goreng

- 50 gr tepung tapioka

- 200 ml air

- 3 siung bawang putih, parut

- 1 sdt garam

- 1/4 sdt merica bubuk

- 1/2 sdt kaldu jamur

- 125 gr tepung tapioka

- 1 sdm tepung beras

- 1/4 sdt baking powder

- Cabai rawit

- Sambal kecap

- 1 batang daun bawang, iris tipis

CARA MEMBUAT

- Potong tahu tidak sampai putus, kemudian balikkan tahu agar sisi dalam tahu menjadi sisi luar. Sisihkan.

- Biang aci: campur semua bahan, rebus hingga menjadi kalis.

- Tuang bahan biang ke dalam mangkuk. Tambahkan bahan kering sambil diaduk cincang.

- Ambil 1 sdm adonan aci, masukkan ke dalam tahu yang sudah dibalik. Ulangi hingga tahu dan aci habis.

- Goreng tahu walik aci di dalam minyak panas yang banyak dengan api sedang hingga matang. Angkat dan sajikan bersama pelengkap.

2. Tahu Walik Ayam

BAHAN

- 10 buah tahu cokelat (pong)

- 250 gr daging ayam dan kulit

- 4 sdm tepung tapioka

- 3 siung bawang putih

- 1 butir telur

- 80 gr es batu

- Garam

- Merica

- Kaldu jamur

CARA MEMBUAT

- Belah 2 tahu bentuk segitiga, kemudian balik tahu, ambil bagian dalam tahu, sisihkan.

- Masukkan di chooper semua bahan kecuali kulit tahu, tambahkan isian tahu (bagian putih), haluskan.

- Abis kulit tahu, beri isian adonan ayam, lakukan sampai adonan habis.

- Kukus tahu 10 menit. Setelah agak dingin goreng tahu walik secukupnya, sisanya bisa disimpan di lemari es.

3. Tahu Walik Udang

BAHAN

- 20 tahu pong

- 500 gr udang kupas yang sudah dihaluskan

- 15 sdm tepung tapioka

- 2 butir telur ayam

- 1 bungks kaldu ayam bubuk

- 1 sdt garam

- 1/2 sdt lada bubuk

- 1/2 sdt bawang putih bubuk

- Daun bawang iris

CARA MEMBUAT

- Belah tahu pong sisi segitiga lalu balik bagian dalam ke luar.

- Campur udang, tepung tapioka, telur, kaldu, garam, lada, bawang putih, dan daun bawang.

- Aduk sampai tercampur semua.

- Masukkan adonan ke dalam tahu pong yang sudah dibalik sampai menutupi sisi-sisinya.

- Lalu goreng dengan minyak yang sudah panas dengan api sedang sampai kuning keemasan. Angkat dan sajikan.

Nah sobat Parboaboa, itulah beberapa cara buat tahu walik untuk menu acara yang gurih dan renyah. Dari beberapa resep tahu walik di atas, kamu ingin membuat yang mana nih?

Editor : -

Tag : #resep    #tahu walik    #selera nusantara    #camilan   

BACA JUGA

BERITA TERBARU