PARBOABOA, Tanggerang - Penyebab kebakaran di Lapas Tanggerang setelah olah tempat kejadian perkara (TKP) yang dilakukan Tim Inafis Mabes Polri disimpulkan, sumber api berasal dari hubungan pendek arus listrik kabel di atas plafon.
"Dari hasil olah TKP disimpulkan titik apinya satu. Titik api bersumber di satu titik dan kemudian terjadi di atas, di balik plafon. Plafonnya terbuat dari bahan tripleks yang mudah terbakar," jelas Dirkrimum Polda Metro Jaya Kombes Tubagus Ade Hidayat, Rabu (8/9/2021).
Diduga ada kabel-kabel yang terkelupas yang menjadi sumber api.
Dalam hasil olah TKP, polisi membawa sejumlah sampel untuk diteliti. Antara lain kabel, beberapa alat listrik, serta saluran instalasi.
"Pemeriksaan lebih lanjut terhadap hasil barang yang dikumpulkan itu akan dianalisa di labfor secara laboratoris untuk menyatakan apakah itu merupakan sebab atau apakah itu merupakan akibat si kabel kabel terbakar," tutur Tubagus.
Seperti diketahui, kebakaran terjadi pada Rabu (8/9) sekitar pukul 01.45 WIB dini hari tadi. Kebakaran terjadi di hunian Blok C 2.
Total ada 41 korban tewas akibat kebakaran Lapas Tangerang. Sebanyak 81 korban luka terdiri dari 73 luka ringan dan 8 luka berat.
Identifikasi korban masih berlangsung di Rumah Sakit Umum Kabupaten Tangerang.
Editor: -