parboaboa

Viral! Bola Piala Dunia 2022 Harus Di-charge Sebelum Mulai Pertandingan

Wanovy | Teknologi | 07-12-2022

Bola Al-Rihla, foto: The Sun

PARBOABOA - Piala Dunia 2022 memang menjadi satu di antara ajang yang paling banyak menggunakan teknologi terkini. Satu contoh yang terlihat adalah penerapan teknologi kepada bola Piala Dunia 2022, Al-Rihla.

Piala Dunia 2022 memasuki tahap akhir babak grup. Banyak pertandingan yang berlangsung ketat dan menarik sehingga dibutuhkan penegakkan peraturan oleh sang pengadil.

Menariknya, kali ini wasit juga dibantu oleh teknologi terbaru. Contohnya, bola Piala Dunia 2022 yang bernama Al-Rihla memiliki sensor di dalamnya.

Sensor tersebut memiliki banyak kegunaan. Kini, letak pasti bola bisa diketahui sehingga bisa lebih tepat dalam menentukan offside.

Selain itu, Al-Rihla bisa mengetahui apakah ada sentuhan yang dilakukan oleh pemain. Kemampuan-kemampuan itu sangat berguna dalam penggunaan VAR.

Tidak heran, sebelum pertandingan terlihat beberapa bola Al-Rihla terlihat sedang dicas untuk mengisi daya. Sumber daya dibutuhkan untuk membuat sensor tetap hidup.

Sensor seberat 14 gram iru berfungsi sebagai sensor pelacakan secara real time saat bola digunakan. Karena itu, bola di Piala Dunia 2022 Qatar ini harus diisi daya (di-charge) dulu sebelum digunakan di lapangan.

Jadi, selain harus dipompa dengan angin, bola tersebut juga harus dicas layaknya smartphone.

Informasi tentang sensor bola yang harus di-charge ini diunggah ke situs forum online Reddit. Foto yang menunjukkan bola sepak di Piala Dunia 2022 Qatar tersebut tengah di-charge sebelum pertandingan dimulai.

Sensor bola tersebut dibekali baterai berkapasitas kecil yang dapat bertahan selama enam jam penggunaan aktif.

Akan tetapi, jika tidak digunakan, sensor dalam bola dapat bertahan selama 18 hari. Adapun selain membantu melacak lokasi secara real time, sensor tersebut juga membantu wasit untuk menentukan berbagai macam keputusan, seperti apakah bola keluar lapangan, melewati garis gawang, dsb.

Bola sepak itu diproduksi oleh Adidas yang bekerja sama dengan KINEXON, sensor yang digunakan untuk menyukseskan pertandingan Piala Dunia 2022 tersebut.

Menurut Maximillan Schmidt selaku pendiri dan direktur pengelola KINEXON, setiap kali bola ditendang, disundul, dilempar, hingga ditekan, sistem dapat mendeteksi dengan kecepatan 500 frame per detik.

Cara kerja sensor yang dipakai adalah ketika bola digerakkan, data akan dikirim langsung ke sensor local positioning system (LPS). Sensor LPS itu terdapat di antena jaringan yang dipasang di sekitar lapangann.

“Ketika bola keluar lapangan saat permainan, dan bola baru dilempar atau ditendang ke dalam menggantikan bola sebelumnya, sistem backend KINEXON secara otomatis ditransfer ke data bola yang baru tanpa perlu campur tangan manusia,” ujar Schmidt kepada Daily Mail.

Selain teknologi bola sepak, ada terdapat teknologi lainnya juga selama pertandingan Piala Dunia tahun ini, seperti teknologi offside semi-otomatis, aplikasi AR untuk pemain, teknologi AC raksasa, dan lainnya.

Editor : -

Tag : #piala dunia 2022    #qatar    #teknologi    #internet    #bola    #Al Rihla   

BACA JUGA

BERITA TERBARU