parboaboa

7 Rekomendasi Cafe di Palembang yang Cozy dan Instagramable

Wanovy | Travel | 14-04-2023

Rekomendasi cafe di palembang, foto: amesbostonhotel.com

PARBOABOA, Palembang - Palembang yang menjadi kota besar di Sumatra Selatan memiliki banyak tempat nongkrong hits yang bisa bikin betah. Selain unik dan instagramable, beberapa cafe di Palembang terkenal dengan menu yang bersahabat di kantong.

Cafe di Palembang menjadi tempat yang paling nyaman digunakan untuk nongkrong, apalagi banyak sekali cafe hits dan juga instagramable yang bisa kamu pilih untuk hangout bersama dengan teman. Terlebih lagi dengan banyaknya fasilitas yang menunjang kenyamanan bagi para pengunjung.

Menu yang dijual sangat terjangkau dengan interior yang sangat bagus bahkan membuat siapa saja betah jika datang ke cafe di Palembang.

Karena menjadi salah satu kota yang terbesar di Sumatra, tak heran jika Palembang kerap kali digunakan menjadi tempat berlibur anak-anak muda. Yang artinya banyak sekali tempat nongkrong dan yang unik agar bisa melepas lelah sehabis berjalan-jalan.

Penasaran apa saja cafe di Palembang yang cozy dan instagramable? Yuk, simak ulasannya dibawah ini!

1. Temu Rindu Coffee & Eatery

Temu Rindu Coffee & Eatery Palembang (Foto: Instagram/@Temu Rindu coffee & eatery)

Temu Rindu adalah cafe di Palembang dengan konsep outdoor yang sejuk dan asri. Kamu bisa menikmati senja dan pemandangan air terjun buatan sambil lesehan di atas rumput sintetis.

Cafe ini memiliki beberapa menu favorit. Salah satunya adalah nasi goreng beras Basmati yang begitu diminati pengunjungnya karena rendah gula dan kaya serat.

2. Bumi Tu7uh

Bumi Tu7uh Palembang (Foto: Instagram/@Bumi Tu7uh)

Cafe Bumitu7uh merupakan salah satu cafe di Palembang kekinian yang berada di pusat kota Palembang. Setiap weekend-nya cafe ini dipenuhi muda mudi yang menghabiskan akhir pekan bersama teman atau pasangan.

Tidak hanya cafe, bumitu7uh pun menyediakan butik yang berisi berbagai kerajinan kulit untuk pria dan wanita.

3. Adore Cafe & Studio Room

Adore Cafe & Studio Room Palembang (Foto: Larismanis.com)

Kalau kamu mencari tempat nongkrong di Palembang yang hits sekaligus Instagramable, bisa banget berkunjung ke Adore Cafe & Studio Room. Tempat nongkrong selanjutnya ini punya interior yang sayang untuk dilewatkan.

Saat nongkrong di sini, kamu akan merasakan nuansa alam yang begitu kental karena furnitur yang digunakan terbuat dari kayu dan bambu. Nggak salah kalau banyak spot foto Instagramable.

Sajian menu di Adore Cafe cukup beragam dengan harga ramah kantong, dibanderol mulai dari Rp15 ribu hingga Rp35 ribu. Uniknya, Adore Cafe nggak hanya menyediakan tempat nongkrong cozy, tapi ada studio aerobik juga.

4. Day One Café

Day One Café Palembang (Foto: archify)

Mengusung tema outdoor, hampir semua area di Day One Cafe merupakan area terbuka. Area indoor di tempat nongkrong ini hanya digunakan untuk bar dan menerima pesanan. Kalau kamu lebih suka hangout dengan area outdoor, cocok banget berkunjung ke sini.

Day One Cafe didominasi oleh warna abu-abu dan putih. Terasa sejuk dengan tanaman hias dan kaktus yang diletakkan di sekitarnya. Kamu juga akan melihat konsep industrial dengan sentuhan meja beton dan batu-batu kerikil.

Paling pas kalau kamu nongkrong di Day One Cafe saat sore atau malam hari. Soal menu sangat beragam, pilihan minumannya ada kopi dan nonkopi. Tenang saja, harga menunya aman.

5. Equatore Rooftop Cafe

Equatore Rooftop Cafe Palembang (Foto: tripadvisor)

Ingin menikmati pemandangan kota dari ketinggian? Datangi saja Equatore Rooftop Cafe yang memang menghadirkan konsep tempat nongkrong di atap.

Cafe di Palembang ini menjanjikan ambience yang nyaman. Sangat tepat untuk didatangi bersama keluarga dan orang terdekatmu.

Tempat ini berada di Barong Hotel, Lantai 5 , Komplek Mall Palembang Square, Jl. POM IX, Lorok Pakjo, Ilir Barat I.

6. Rumah Loer

Rumah Loer Palembang (Foto: Facebook/@Charming Palembang)

Rumah Loer merupakan cafe di Palembang dengan bangunan rumah tua berdinding putih dan jendela pastel.

Tempat populer di Palembang ini juga memiliki suasana nyaman, sehingga cocok bagi pengunjung yang ingin bekerja dari kafe.

Rumah Loer juga dilengkapi dengan area outdoor luas, serta menu makanan dan minuman yang tak kalah menggugah selera.

Dilansir dari akun Instagram, Rumah Loer menyediakan aneka menu makanan ringan dan berat, serta minuman kopi dan non-kopi.

Kafe ini juga menawarkan aneka minuman kemasan 1 liter dengan harga cukup terjangkau. Bagi pengunjung yang tertarik nongkrong di Rumah Loer, bisa langsung datang ke Jalan Merdeka Nomor 349, Kecamatan Bukit Kecil, Kota Palembang, Sumatra Selatan.

7. Luthier Coffee

Luthier Coffee Palembang (Foto: citragrandcity.co.id)

Bagi pecinta kopi yang tengah berkunjung ke Palembang, tak lengkap rasanya jika melewatkan Luthier Coffee.

Luthier Coffee adalah cafe di Palembang yang memiliki konsep modern. Selain aneka kopi, tempat ini juga menawarkan beragam makanan ringan dan berat dengan harga cukup terjangkau.

Dikutip dari laman resmi, makanan di Luthier Coffee dibanderol dengan harga kisaran Rp 18.000-Rp 65.000 per porsi.

Sementara minumnya, baik kopi maupun non-kopi dipatok mulai harga Rp 7.000-Rp 56.000 per porsi, tergantung jenis dan ukurannya. Luthier Coffee berlokasi di dua tempat. Pertama, di Jalan Bangau Nomor Ruko 170 C, Kecamatan Ilir Timur II, Kota Palembang, Sumatra Selatan.

Nah, itulah tadi beberapa rekomendasi cafe di Palembang yang cozy dan instagramable yang bisa kamu jadikan pilihan untuk kumpul bersama teman-teman. Semoga bermanfaat!

Editor : Juni Sinaga

Tag : #wisata palembang    #palembang    #travel    #tempat wisata    #cafe palembang    #kuliner palembang   

BACA JUGA

BERITA TERBARU