parboaboa

Calon Lawan Timnas Indonesia di FIFA Matchday Maret 2023: Bolivia dan Tajikistan

Michael | Sepakbola | 11-02-2023

Ada dua negara yang dibidik PSSI untuk menjadi lawan Timnas Indonesia pada FIFA Matchday bulan Maret. Mereka adalah Bolivia dan Tajikistan.

PARBOABOA – Ada dua negara yang dibidik PSSI untuk menjadi lawan Timnas Indonesia pada FIFA Matchday bulan Maret. Mereka adalah Bolivia dan Tajikistan.

FIFA Matchday atau jeda internasional terdekat akan jatuh pada 20-28 Maret 2023. Dalam rentang waktu tersebut, FIFA mengizinkan setiap anggotanya untuk menggelar uji coba maksimal dua kali.

Untuk itu, PSSI pun membidik dua calon lawan untuk menghadapi Garuda. Dua calon lawan ini saat ini masih dalam tahap penjajakan apakah mereka mau menghadapi Timnas Indonesia.

“Memang belum pasti 100 peren tapi sepertinya akan melawan Bolivia atau Tajikistan, tapi belum pasti ya masih dalam koordinasi,” kata Pelatih Timnas Indonesia Shin Tae-yong kepada wartawan.

Saat ini Timnas Indonesia berada di rangking 151 FIFA. Menghadapi lawan dengan rangking lebih tinggi sangat diperlukan Timnas Indonesia untuk memperbiaki posisinya.

Adapun Bolivia saat ini berada di urutan ke-82 FIFA. Sementara Tajikistan menempati posisi ke-108 FIFA. Mereka berdua jauh di atas Indonesia.

Pada jeda internasional sebelumnya, tim asuhan Shin Tae-yong sudah dua kali menggelar uji coba dengan Curacao. Hasilnya Timnas Indonesia menang dua kali dengan skor 3-2 dan 2-1.

Dua kemenangan itu yang turut membantu Timnas Indonesia memperbaiki posisinya. Sebelum dua kali menghadapi Curacao, Timnas Garuda masih di posisi ke-155.

Editor : -

Tag : #fifa matchday    #timnas indonesia    #sepakbola    #bolivia    #tajikistan    #shin tae yong    #pssi   

BACA JUGA

BERITA TERBARU