parboaboa

Cara Cek Tipe Hp Vivo, Samsung, Oppo 2022

Mei | Teknologi | 09-05-2022

Cara Cek Tipe Hp Vivo (Dok: Kumparan)

PARBOABOA - Salah satu hal yang umum dilakukan oleh masyarakat ketika membeli Hp Android yang baru adalah dengan mengecek tipe hp mereka.

Saat ini teknologi telah mengalami banyak kemajuan, termasuk di dalamnya yaitu gadget.

Semakin berkembang pesatnya  tehknologi dan tingginya permintaan pasar akan Hp membuat para provider gadget bersaing ketat untuk mengeluarkan berbagai tipe Hp.

Nah, semakin majunya teknologi mebuat tak sedikit masyarakat mengalami kesulitan untuk mengecek tipe Hp mereka.

Sebenarnya cara cek tipe hp yang paling gampang adalah dengan melihat langsung dari kardus/box yang diperoleh saat melakukan pembelian pertama kali.

Namun, bagi kalian yang membeli hp second atau setengah pakai mungkin merasa kesulitan untuk mengecek tipe hp karena biasanya pembelian hp second tak disertai dengan kardus.

Nah,untuk itu kali ini kita akan membahas tentang cara cek tipe hp Oppo, Vivo, dan juga Samsung. Penasaran bagaimana caranya? Ini dia.

1. Cara Cek Tipe Hp Oppo

Cara cek tipe hp oppo yang pertama adalah dengan memastikan terlebih dahulu bahwa kondisi hp sedang dalam keadaan aktif, kemudian buka aplikasi telepon yang tersedia di perangkat hp.

Cara cek tipe hp yang berikutnya adalah dengan memasukkan kode *#6776# pada papan tombol penggilan, kemudian tunggu hingga muncul tampilan untuk kode rahasia.

Nah, setelah tampilan kode rahasia muncul, maka cara cek tipe hp yang berikutnya adalah dengan memasukkan kode rahasia. Tunggu hingga beberapa saat hingga tampilan model Oppo akan muncul dengan sendirinya.

Bagaimana? Cukup mudah bukan cara cek tipe hp Oppo?

2. Cara Cek Tipe Hp Vivo

Cara cek tipe hp juga dapat dilakukan dengan menggunakan dua cara, yang pertama adalah dengan menggunakan aplikasi dan yang kedua dengan menggunaka IMEI.

Jika kalian ingin menggunakan aplikasi, maka kalian dapat mengunduh terlebih dahulu aplikasi yang dapat membantu, yaitu aplikasi AIDA64.

Cara cek tipe Hp dengan bantuan aplikasi AIDA64 cukup mudah. Kalian hanya perlu mengunduh dan memasang aplikasi tersebut.

Nah, jika sudah terpasang, kalian dapat langsung meng-klik item yang khusus menyediakan informasi tentang tipe ponsel milik kalian.

Namun, jika kalian ingin mengetahui tipe hp tanpa menggunakan bantuan aplikasi, maka kalian dapat menggunakan IMEI saja.

Cara cek tipe hp Vivo dengan IMEI cukup mudah. Kalian hanya perlu memasukkan kode *#06# dari dialpad telepon seluler milik kalian.

Bagaimana? Cukup mudah bukan cara cek tipe hp Vivo?

3. Cara Cek Tipe HP Samsung

Cara cek tipe Hp Samsung cukup mudah karena kalian dapat menggunakan kode rahasia khusus untu produk hp Samsung.

Kita semua tahu bahwa Samsung mempunyai banyak sekali jenis kode yang bersifat rahasia yang sering digunakan untuk berbagai macam kebutuhan. Mulai dari mengecek IMEI, cek spek, hingga mereset Hp juga dapat di gunakan dengan kode ini.

Pembuatan kode ini memang dimaksudkan agar kita dapat dengan mudah mengakses beberapa kebutuhan dengan hanya menggunakan kode rahasia. Hal ini tentu akan memudahkan para pengguna dalam mengakses sesuatu tanpa harus mengunduh sebuah aplikasi tertentu.

Pada umumnya, kode untuk mengecek tipe Hp Samsung adalah dengan menggunakan *#1234#.

Cara cek Tipe Hp dengan menggunakan kode ini dapat kalian lakukan dengan cara :

  • Cara cek tipe hp Samsung yang pertama adalah dengan membuka terlebih dahulu aplikasi Dial Pad
  • Setelah itu, masukkan kode rahasia untuk cek tipe tersebut, lalu klik tombol panggil.
  • Setelah itu, nanti akan muncul halaman baru yang menampilkan kode tipe HP Anda.
  • Untuk langkah selanjutnya, kalian dapat membuka Browser di HP Anda.
  • Lalu masuk ke Google > Tuliskan kode tipe HP yang tadi Anda dapati > Lalu cari.
  • Untuk langkah terakhir, silakan cek hasil pencariannya. Maka itulah tipe HP Anda.

Editor : -

Tag : #vivo    #samsung    #teknologi    #oppo    #tips teknologi    #tipe hp    #handphone    #gadget    #hp   

BACA JUGA

BERITA TERBARU