parboaboa

10 Inspirasi Dekorasi Ruang TV Sederhana Aesthetic

Wanovy | Rumah | 29-08-2022

Dekorasi ruang TV sederhana, foto: Rumah.com

PARBOABOA - Dekorasi ruang TV sederhana tanpa sofa dapat menimbulkan kesan yang lapang dan cocok diaplikasikan pada hunian bergaya minimalis. Yuk, tengok ide dan inspirasi desainnya lewat ulasan berikut!

Ruang TV sederhanaTV umumnya bisa difungsikan pula sebagai ruang keluarga. Area ini sering kali menjadi tempat berkumpul dan bersantai untuk sekadar melepas penat.

Terlebih, bagi banyak orang, menonton TV merupakan sarana hiburan yang efektif mengusir rasa jenuh, lo.

Nah, bagi pemilik rumah minimalis, adakalanya dekorasi ruang TV sederhana menjadi opsi paling ideal untuk diterapkan lantaran memberikan kesan lapang dan tidak pengap.

Butuh inspirasi untuk diaplikasikan? Melansir berbagai sumber, berikut desain ruang TV sederhana yang bisa kamu pilih!

1. Gaya Minimalis Di Samping Meja Makan

(Sumber: temonggo.com)

Bila ruanganmu terbatas, jangan sungkan-sungkan untuk meletakkan ruang tv berdampingan dengan meja makan seperti dekorasi ruang TV sederhana.

Pilih karpet berbulu yang lembut & tebal agar anggota keluarga makin betah di sana. Pasang lampu lantai serta gantungan dinding artistik di dekat sofa untuk mempermanis interior ruangan.

2. Lesehan Nyaman di Sudut Ruangan

(Sumber: temonggo.com)

Sudut ruangan yang terasa mati dan membosankan bisa disulap jadi ruangan favorit keluarga dengan sedikit modifikasi.

Selain meletakkan karpet dan TV, Kamu juga bisa menambahkan properti lain seperti meja & kursi mini atau hiasan tangga imut untuk menghiasi area lesehan itu.

Jika dirasa masih kurang hype, letakkan juga beberapa tanaman hias yang segar dan cantik di samping TV.

3. Interior Kayu yang Friendly Bareng Karpet Bermotif yang Kece

(Sumber: temonggo.com)

Lantai kayu menjadi salah satu tren interior rumah akhir-akhir ini. Tak heran karena ia seringkali berhasil menciptakan visual klasik yang lembut lagi alami.

Padukan tampilan tersebut dengan furnitur berbahan kayu pula. Tidak sampai di situ, agar desain ruang TV makin eye-catching, pilih karpet dan sprei bantal yang motifnya unik seperti di gambar.

4. Ruang TV Multifungsi dengan Rak Buku

(Sumber: Decoist)

Berikutnya, ada dekorasi ruang TV sederhana multifungsi dengan sofa yang nyaman di depan tv dan rak buku minimalis di bagian pojok ruangan.

Ruang tv monokrom dengan warna ungu ini sangat cocok diterapkan ke dalam rumah tipe 45 yang minimalis.

Selain menghemat ruang, dekorasi ini pun lebih fungsional karena menggabungkan fungsi ruang tv dengan ruang baca di rumah.

5. Ruang Kerja dengan TV

(Sumber: Houzz)

Seperti yang telah disebutkan, dekorasi ruang TV sederhana juga bisa diaplikasikan ke dalam ruang kerja di rumah.

Bagaimanapun, penataan ruang kerja di rumah sangat berpengaruh untuk memberikan mood yang baik bagi penghuninya.

Karena itu, peletakan tv seharusnya tidak berhadapan langsung dengan meja kerja karena dapat mengganggu konsentrasi.

Hal itu dapat terlihat dari desain di atas, di mana kombinasi ruang kerja di rumah dan ruang tv dapat menjadi pilihan praktis dan ergonomis.

6. Ruang TV Sederhana ala Jepang

(Sumber: arimakan.com)

Selantunya, ada dekorasi ruang TV sederhana ala Jepang yang nuansanya berpadu dengan gaya modern.

Kunci pada desain ruang TV sederhana ini adalah penggunaan tatami sebagai pelapis lantai ruangan dan juga penggunaan kayu sebagai material utama pada ruangan seperti terlihat pada bingkai jendela dan langit-langit.

Agar menonton TV makin nyaman, ruang TV sederhana ini dilengkapi dengan kursi lesehan, coffee table, dan meja TV agar kamu bisa mengejar ketinggalan seri televisi kesayangan kamu dengan nyaman sambil memakan camilan.

7. Ruang TV Sederhana ala Bioskop

(Sumber: homedit.com)

Bagi kamu pecinta film, pasti pernah membayangkan untuk memiliki sebuah bioskop mini. Membuat ruang TV sederhana ala bioskop ternyata tidak sesulit yang dibayangkan, lho!

Kamu hanya membutuhkan layar TV besar atau layar proyektor, kemudian tambahkan sound system di sudut ruangan.

Tempat duduk bioskop terkenal empuk dan nyaman agar kamu dapat menonton TV tanpa lelah selama film ditayangkan.

Oleh karena itu, kamu bisa menggunakan sofa atau sofa bed. Namun, tak perlu berundak seperti di bioskop, kamu bisa membuat area lesehan yang nyaman seperti pada inspirasi di atas.

Karpet tebal beserta beberapa bantal empuk bisa diatur pada ruang TV sederhana ini. Gunakan warna netral seperti cokelat dan krem untuk kesan ruang TV sederhana yang lebih hangat.

8. Ruang TV dengan Sofa yang Nyaman

(Sumber: BGR)

Jika kamu ingin bersantai namun tetap ingin memiliki ruang tv yang elegan, warna hitam yang dominan dapat menjadi opsi terbaik.

Untuk dekorasi tambahan, kamu dapat mengombinasikan material kayu dan marmer untuk memunculkan kesan “maskulin” di ruang tv tersebut.

Dekorasi ruang TV sederhana ini bisa difungsikan sebagai ruangan untuk bersantai bersama anggota keluarga atau menyambut tamu yang berkunjung.

9. Dekorasi Aesthetic Kekinian

(Sumber: temonggo.com)

Tipe dekorasi ruang TV sederhana dengan penerapan desain aesthetic selanjutnya. Desain ruang seperti ini seperti menjadi incaran para muda-mudi masa kini.

Tampilan sederhana yang sangat instagramable mampu menarik perhatian dan pengisiannya cenderung memiliki biaya yang terjangkau.

Beberapa dekorasi banyak menggunakan kain ataupun rotan dengan warna-warna tanah yang lembut. Jangan lupa pula untuk menambah tanaman hias antik di dalamnya ya!

10. Ruang TV Sederhana Kekinian

(Sumber: instagram.com/rumahnolan)

Kendati mengusung tema sederhana, nyatanya ruang TV tanpa sofa bisa ditata dengan gaya kekinian.

Penambahan lampu warna-warni untuk memberikan efek cahaya yang berbeda akan memberikan keseruan tersendiri.

Untuk mengganti sofa yang biasanya memakan ruang, kamu dapat memilih karpet sederhana yang disesuaikan dengan ukuran ruangan.

Nah, itulah tadi beberapa dekorasi ruang TV sederhana aesthetic yang bisa kamu jadikan inspirasi. Jangan lupa selalu pantau model rumah masa kini di Parboaboa.com!

Editor : -

Tag : #ruang tv    #dekorasi ruangan    #model rumah    #rumah minimalis    #desain rumah    #inspirasi rumah   

BACA JUGA

BERITA TERBARU