Ester | Pendidikan | 21-01-2023
PARBOABOA – Doa Bapa Kami adalah doa wajib dan doa paling umum yang ada di dalam agama Kristen, baik Katolik maupun Protestan. Doa ini diajarkan oleh Yesus kepada murid-muridnya ketika Ia melakukan pelayanan ke Galilea serta ketika diri-Nya diminta untuk diajarkan sebuah doa yang baik.
Berdasarkan Perjanjian Baru, isi Doa Bapa Kami diajarkan oleh Yesus Kristus sesuai dengan pedoman berdoa yang benar. Ada 2 pedoman doa yang diajarkan oleh Yesus, yakni para murid tidak berdoa seperti orang munafik.
Doa orang munafik adalah, orang-orang yang memamerkan doa syafaatnya di depan banyak orang.
Pedoman yang kedua adalah, agar setiap murid tidak bertele-tele dalam menyampaikan permohonannya di dalam doa. Sebab, Bapa tau apa yang dibutuhkan setiap umatnya.
Meski Doa Bapa Kami merupakan doa paling umum oleh umat Kristiani, namun terdapat perbedaan antara Doa Bapa Kami Katolik dan Doa Bapa Kami Kristen. Untuk mengetahui perbedaanya, di bawah ini kami akan memberikan isi Doa Bapa Kami Katolik dan Kristen yang wajib kamu pahami.
“Bapa kami yang ada di surga, dimuliakanlah nama-Mu.
datanglah kerajaan-Mu.
Jadilah kehendak-Mu, di atas bumi seperti di dalam surga.
Berilah kami rezeki pada hari ini,
dan ampunilah kesalahan kami,
seperti kami pun mengampuni yang bersalah kepada kami.
Dan janganlah masukkan kami ke dalam pencobaan,
tetapi bebaskanlah kami dari yang jahat.
Sebab Engkaulah Raja yang mulia dan berkuasa untuk selama-lamanya. Amin.”
“Bapa kami yang ada di surga,
dikuduskanlah nama-Mu,
datanglah kerajaan-Mu,
jadilah kehendak-Mu,
di bumi seperti di surga.
Berikanlah kami pada hari ini,
makanan kami yang secukupnya,
dan ampunilah kami akan kesalahan kami,
seperti kami juga mengampuni orang yang bersalah kepada kami,
dan janganlah membawa kami ke dalam pencobaan,
tetapi lepaskanlah kami daripada yang jahat.
Karena Engkaulah yang empunya kerajaan dan kuasa dan kemuliaan sampai selama-lamanya. Amin.”
Perbedaan Doa Bapa Kami juga tertuang dalam kitab Injil Matius dan Lukas. Isi Doa Bapa Kami dari kedua Injil ini adalah:
Bapa kami yang di sorga,
Dikuduskanlah nama-Mu,
datanglah Kerajaan-Mu,
jadilah kehendak-Mu
di bumi seperti di sorga.
Berikanlah kami pada hari ini makanan kami yang secukupnya
dan ampunilah kami akan kesalahan kami, seperti kami juga mengampuni orang yang bersalah kepada kami;
dan janganlah membawa kami ke dalam pencobaan,
tetapi lepaskanlah kami dari pada yang jahat.
[Karena Engkaulah yang empunya Kerajaan dan kuasa dan kemuliaan sampai selama-lamanya. Amin.]
Bapa, dikuduskanlah nama-Mu;
datanglah Kerajaan-Mu.
Berikanlah kami setiap hari makanan kami yang secukupnya
dan ampunilah kami akan dosa kami,
sebab kami pun mengampuni setiap orang yang bersalah kepada kami;
dan janganlah membawa kami ke dalam pencobaan.
Untuk semakin menambah pengetahuan kamu, di bawah ini Parboaboa juga akan memberikan isi Doa Bapa Kami dari berbagai bahasa, seperti Doa Bapa Kami dalam bahasa Inggris, Doa Bapa Kami dalam bahasa Batak, dan bahasa lainnya yang mungkin belum kamu ketahui.
“Our Father in heaven,
Hallowed be your name,
Your kingdom come,
Your will be done,
On earth as in heaven.
Give us today our daily bread.
Forgive us our sins as we forgive those who sin against us.
Save us from the time of trial, And deliver us from evil.
For the kingdom, the power, and the glory are yours, Now and forever. Amen.”
“Ale Amanami nadi banua ginjang,
Sai pinarbadia ma goarMu,
Sai ro ma harajaonMu,
Sai saut ma lomo ni rohaM,
Di banua tonga on songon nadi banua ginjang.
Lehon ma tu hami sadari on hangoluan siapari.
Sesa ma dosanami,
songon panesanami di dosa ni dongan namardosa tu hami.
Unang hami togihon tu pangunjunan.
Palua ma hami sian pangago.
Ai Ho do nampuna harajaon dohot hagogoon rodi hasangapon saleleng ni lelengna. Amen.”
ابانا الذي في السموات
Abānā alladhī fī s-samāwāti
ليتقدس اسمك
li-yataqaddasi ‘smuka
ليات ملكوتك
li-ya’ti malakūtuka
لتكن مشيئتك
li-takun mashī`atuka
كما في السماء كذلك على الارض
kamā fī s-samā`i, kadhālika ´alā l-ardi
خبزنا كفافنا اعطنا اليوم
khubzanā kafāfanā a´tinā l-yawma
واغفر لنا ذنوبنا
wa-ghfir lanā dhunūbanā
كما نغفر نحن ايضا للمذنبين الينا
kamā naghfiru nahnu aydan li-l-mudhnibīna ilaynā
ولا تدخلنا في تجربة
wa-lā tudkhilnā fī tajribatin
لكن نجنا من الشرير
lākin najjinā mina sh-shirrīri.
آمين
āmīn.
Itulah isi Doa Bapa Kami Katolik dan Kristen Protestan yang wajib kamu pahami sebagai umat Kristiani. Semoga ulasan kami dapat bermanfaat untuk kamu dan selamat membaca!
Editor : -
Tag : #doa bapa kami #doa #pendidikan #kristen #katolik #kristiani #injil #alkitab