parboaboa

Gempa Berkekuatan 6,2 M Guncang Nias Selatan

Sarah | Daerah | 26-05-2022

Ilustrasi gempa bumi (iStockphoto)

PARBOABOA, Nias - Wilayah Nias Selatan, Sumatera Utara (Sumut) tengah dilanda bencana alam.

Badan Meteorologi, Klimatologi, dan Geofisika (BMKG) melaporkan, gempa berkekuatan 6,2 M mengguncang Nias Selatan, Sumatera Utara (Sumut) pada Rabu (25/5/22) sekitar pukul 22.05 WIB.

Menurut hasil analisis BMKG, lokasi gempa berada di 819 kilometer barat daya dengan kedalaman 10 km dan berpusat di 4.71 Lintas Selatan, 92.67 bujur timur.

Terkait gempa tersebut, BMKG mengimbau masyarakat untuk tetap tenang dan mewaspadai kemungkinan terjadinya gempa susulan.

"Hati-hati terhadap gempa bumi susulan yang mungkin terjadi," tulis BMKG.

Meski demikian, BMKG menyatakan gempa tersebut tidak berpotensi tsunami.

Dalam laman resminya, BMKG menyebutkan sejumlah kriteria gempa yang berpotensi tsunami di antaranya:

- Gempa bumi yang berpusat di tengah laut dan kedalamannya < 100 Km.

- Gempa bumi dengan kekuatan > 7.0 Skala Richter.

- Gempa bumi dengan pola sesar naik atau sesar turun.

Editor : -

Tag : #gempa bumi    #bmkg    #daerah    #nias selatan    #berita sumut   

BACA JUGA

BERITA TERBARU