parboaboa

Kronologi Balita Tewas Terkena Sepihan Peluru, Saat Kontak Tembak dengan KKB

rini | Daerah | 29-10-2021

Ilustrasi kontak tembak yang terjadi

PARBOABOA, Papua - Dua orang anak di Intan Jaya terkena sepihan peluru saat petugas TNI melakukan kontak tembak dengan anggota KKB pada Selasa (26/10). Keluarga kedua anak tersebut sempat berusaha membawa korban ke puskesmas untuk mendapat perawatan. Namun tidak ada tenaga medis di Puskesmas, sehingga keluarga terpaksa membawa korban kembali ke rumah.

Akibat terlambat mendapat perawatan salah satu dari anak yang terluka akhirnya menghembuskan nafas terakhir.

Kabid Humas Polda Papua Kombes Pol AM Kamal, mengatakan bahwa Kelompok Kriminal Bersenjata (KKB) melakukan penembakan terhadap Pos Koramil dan Polsek Sugapa, personil yang berada di lokasi membalas tembakan hingga terjadi kontak tembak.

"Pada saat terjadinya kontak tembak, dua anak sedang dengan orang tuanya beraktivitas di sekitar rumah, sehingga menjadi sasaran Kelompok Kriminal Bersenjata tersebut," kata Kamal, Kamis (28/10/2021).

Tak hanya kedua mengenai kedua anak terebut, di hari yang sama KKB juga melakukan penembakan kepada seorang anggota TNI, Serka Asep mengalami luka tertembak pada bagian perut dan berhasil selamat setelah dilarikan ke rumah sakit di Mimika.

Peristiwa penembakan ini terjadi setelah situasi di Papua cukup kondusif beberapa saat. Namun KKB kembali berulah hingga menyebabkan masyarakat menjadi korban. Saat ini aparat gabungan masih melakukan pengejaram dan pengamanan untuk menjaga situasi kembali kondusif.

"Kami mengajak seluruh stakeholder dan masyarakat untuk terus mendukung upaya TNI-Polri menjaga situasi kamtibmas sehingga pembangunan dan kesejahteraan di Kabupaten Intan Jaya dapat segera terwujud," tambah Kamal.

Editor : -

Tag : #daerah    #kkb    #kontak peluru    #kronologi penembakan    #kkb berulah   

BACA JUGA

BERITA TERBARU