parboaboa

Oleh-oleh Khas Jogja yang Wajib Kamu Bawa Pulang Kampung

Wanovy | Travel | 15-02-2022

Oleh-oleh khas Jogja: Yanko

PARBOABOA, Yogyakarta - Sebagai salah satu destinasi wisata, selalu ada sesuatu di Yogyakarta. Selain tempat wisata, tidak lengkap apabila berkunjung ke Yogyakarta tanpa membeli oleh-oleh khas Jogja seperti gudeg dan bakpia.

Ada beberapa oleh-oleh khas Jogja yang bisa kamu bawa pulang dan tentunya tak hanya sekedar makanan. Apalagi Jogja menjadi kota yang masih kental adat dan budaya Jawanya yang banyak karya seni unik.

Namun, selain gudeg dan bakpia, ada berbagai macam kuliner Yogyakarta yang bisa kamu jadikan oleh oleh khas Jogja untuk kamu bawa pulang kampung.

Untuk menjadi refrensi kamu, berikut simak ulasaan buah tangan atau oleh-oleh khas Jogja yang bisa di bawa pulang untuk kerabat atau sahabat di rumah.

1. Bakpia Kukus Tugu Jogja

Salah satu bakpia kekinian yang sedang naik daun adalah bakpia kukus Tugu Jogja. Kamu bisa menemukannya di Jalan Kaliurang KM 5, Nomor 10 A. Toko buka setiap hari mulai pukul 06.00 hingga 22.00

Satu kotak oleh-oleh khas Jogja satu ini berisi 10 dan dibanderol mulai Rp25 ribu untuk rasa kacang hijau dan kacang merah. Sedangkan, untuk rasa keju dan cokelat dibanderol Rp30 ribu. Dibandingkan pathok, bakpia Tugu Jogja memiliki tekstur yang lembut luar dan dalam.

2. Geplak 

Geplak merupakan oleh-oleh khas Jogja yang terbuat dari parutan kelapa dan gula. Bentuk kudapannya yakni bulat dan berwarna-warni. Tak sulit menemukan geplak di Yogyakarta, karena hampir semua toko oleh-oleh menjualnya. Untuk harga juga tak terlalu mahal, bahkan kamu bisa membeli dengan hitungan gram.

3. Yangko 

Yangko merupakan oleh-oleh khas Yogyakarta berupa kue yang tekstur dan rasanya mirip seperti mochi. Kue ini bisa menjadi pilihan jika kamu menyukai kudapan yang manis dan kenyal.  Kamu dapat membeli yangko di toko oleh-oleh atau industri yangko rumahan. Salah satu yang terkenal yaitu Yangko Pak Prapto.

4. Coklat Monggo

Cokelat asli Kota Pelajar ini merupakan buah karya Thiery Detournay. Monggo menggunakan cokelat asli Indonesia dari Jawa, Sumatera, dan Sulawesi. Kualitasnya tak kalah dengan cokelat lezat khas Belgia.

Ada begitu banyak variasi rasa yang bisa kamu cipipi. Di antaranya seperti, durian, mangga, mangga, cabai merah, cokelat putih, cokelat hitam, dan sebagainya. Keunikan dari Cokelat Monggo adalah bahannya yang menggunakan premium dark chocolate hingga 69 persen.

5. Keripik Tempe Sagu

Keripik tempe satu ini berbeda dengan keripik tempe pada umumnya. Keripik tempe sagu ini lebih renyah dan biji tempenya terlihat jelas karena disatukan dengan sagu. Karena belum banyak dijumpai, kamu bisa menjadikan makanan ringan ini untuk oleh-oleh khas Jogja. Termasuk dalam olahan kekinian bisa dipastikan jika keluarga atau sahabat anda akan menyukainya.

6. Gudeg Kering

Seperti kita tahu, Gudeg merupakan makanan khas Yogyakarta yang kenikmatannya sudah tidak diragukan lagi. Nah, untuk kamu yang ingin membawa Gudeg sebagai oleh oleh, kamu bisa lho membeli Gudeg Kering ini. Oleh-oleh khas Jogja yang terkenal akan rasa manis gurih di lidah, Gudeg, kini bisa dijadikan oleh-oleh Jogja untuk diberikan pada sanak saudara dalam bentuk kering.

7. Salak Pondoh

Buah Salak hidup dan tumbuh di lereng gunung merapi dan di kawasan Jawa Tengah lainnya.  Salak pondoh merupakan varietas buah salak yang wajib dijadikan oleh-oleh khas Jogjakarta karena cita rasa manis yang natural dan tidak terlalu asam.

8. Jogja Scrummy

Selain panganan tradisional, kamu juga bisa menjadikan kue kekinian sebagai buah tangan. Jogja Scrummy misalnya, oleh-oleh khas Jogja yang digagas oleh Dude Herlino ini merupakan perpaduan puff pastry dan juga brownies kukus. Ada banyak rasa yang bisa anda bawa pulang mulai dari rasa coklat hingga taro maupun karamel yang pastinya menggoda.

9. Mamahke Jogja

Selain Jogja Scrummie milik Dude Herlino, Jogja memiliki toko kue yang sering dijadikan oleh-oleh khas Jogja lainnya yaitu Mamahke Jogja milik Hanung Bramantyo dan Zaskia Mecca.

Mamahke Jogja memiliki dua varian ukuran, yaitu Mamahke Jogja Krucils yang berukuran kecil, Roll Cake, dan Mamake Jogja Reguler. Untuk rasa, Mamahke Jogja menyediakan banyak pilihan seperti choco banana, tiramisu, green tea, red velvet, dan keju.

10. Tiwul

Tiwul adalah makanan pokok pengganti nasi yang terbuat dari ketela pohon atau singkong.  Di Yogyakarta, tiwul diolah menjadi kudapan manis atau dimasak seperti nasi.  Untuk oleh-oleh makanan khas Jogja satu ini, kamu bisa membeli tiwul instan ataupun olahan tiwul yang sudah diberi aneka rasa. Jika berminat, kamu bisa mendapatkannya di toko oleh-oleh khas Jogja.

Nah, itulah beberapa referensi oleh-oleh khas Jogja yang bisa kamu bawa untuk dibagikan ke keluarga ataupun ke teman-teman. Semoga bermanfaat!

Editor : -

Tag : #wisata jogja    #Yogyakarta    #tempat wisata    #oleh oleh khas    #kuliner jogja    #makanan khas    

BACA JUGA

BERITA TERBARU