parboaboa

10 Daftar Oleh-oleh Khas Tangerang yang Wajib Dibawa Pulang

Wanovy | Travel | 03-01-2023

Oleh-oleh khas Tangerang, foto: KecapSH, foto: ProdukIndo

PARBOABOA, Tangerang - Oleh-oleh khas Tangerang pastinya wajib dibeli dong saat kamu liburan ke Tangerang. Meski tak banyak orang yang tau panganan atau oleh-oleh khas dari daerah ini, tapi ternyata di Tangerang banyak lho makanan dan barang-barang yang bisa dijadikan sebagai oleh-oleh.

Jadi, buat kamu yang berasal dari luar Tangerang tapi saat ini baru main ke Tangerang dan pengen beli oleh-oleh buat yang di rumah, jangan bingung lagi mau beliin apa.

Simak 10 daftar oleh-oleh khas Tangerang di bawah ini. Semua oleh-oleh di bawah ini gampang ditemukan di Tangerang dan wajib banget dibeli oleh wisatawan yang lagi liburan di Tangerang.

1. Kecap Manis

Bumbu dapur, merupakan jenis oleh-oleh khas Tangerang yang paling disenangi oleh para ibu rumah tangga. Untuk menyenangkan ibu di rumah, kamu bisa memberikannya kecap manis khas Tangerang.

Kecap satu ini, sudah cukup populer di kalangan masyarakat Tangerang sendiri. Rasa manisnya pas dengan tingkat kekentalan tepat, membuat masakan menjadi lebih nikmat.

Walaupun mungkin distribusinya tidak sampai pada kota tetangga, namun kualitasnya tidak perlu diragukan.

Sebagai kecap khas lokal, rasa yang dihadirkannya tidak akan ditemui pada kecap yang telah populer di pasar Indonesia.

Mencintai produk lokalnya, tidak mengherankan bila menemukan pedagang yang lebih menggunakan produk kecap satu ini.

Untuk mendapatkannya pun cukup mudah, lantaran beberapa toko yang ada di wilayah Tangerang telah menjajakannya dengan harga terjangkau.

2. Bolu Tape Benteng

Sebagai kue asli khas Tangerang, produksi serta penjualannya pun hanya bisa ditemukan ketika berkunjung ke tempat ini.

Rasanya yang menggoda selera, sangat cocok untuk para pecinta tape yang ingin mencoba varian olahan dari tape.

Bahan yang diperlukan untuk membuatnya pun, cukup mudah ditemukan di pasaran. Terbuat dari bahan pilihan, menjadikan kue bolu memiliki tekstur lembut dengan citarasa yang tidak bisa dilupakan.

3. Kue Apem

Apam atau Apem ini sebenarnya berasal dari India dan bernama asli Appam. Bahan utamanya menggunakan tepung beras, telur, sedikit tape, garam, santan, gula merah, dan gula putih.

Cara membuatnya pun cukup mudah, pertama rebus air dengan gula merah dan gula putih hingga mendidih. Kemudian campurkan semua bahan dan aduk hingga semuanya kalis merata.

Adonan yang sudah siap ini langsung masuk dalam cetakan lalu diamkan hingga mengembang. Kamu bisa mengukus atau memanggang langsung adonan tadi sebelum akhirnya disajikan.

Sekilas bentuknya mirip dengan surabi, makanan khas dari Solo. Namun oleh-oleh khas Tangerang satu ini lebih tebal dan kenyal saat digigit dengan rasa manisnya yang khas.

4. Cucur

Oleh-oleh khas Tangerang yang juga tidak kalah populer adalah Kue Cucur. Kue asli dari Betawi ini sudah tersebar hampir ke seluruh daerah di nusantara.

Kamu bisa menemukan banyak nama dari jajanan ini tergantung daerahnya. Sebut saja misalnya kue Kocor, Panyaram, Cuhcur, atau Dumpi.

Nama cucur sendiri berasal dari proses memasaknya. Jadi adonan tepung beras dan gula merah yang sudah tercampur dikucurkan ke dalam penggorengan hingga matang.

Rasanya pun sangat manis dengan bentuk bulat seperti kue serabi namun dengan tekstur yang lebih padat. Kue ini juga sering muncul dalam beberapa upacara adat dari berbagai daerah.

5. Dodol Ny. Lauw

Dari sekian banyak jenis dan merek dodol yang ada di kota tangerang, yang paling populer adalah dodol Ny. Lauw. Pasalnya, dodol yang satu ini begitu berbeda dengan yang lain. Dodol Ny.

Lauw ini mempunyai cita rasa manis legit, empuk dan tidak lengket ketika dimakan. Selain itu, dodol yang satu ini tersedia dalam berbagai varian rasa yang enak.

6. Ketan Bintul

Makanan tradisional yang dapat dijadikan oleh-oleh khas Tangerang sekaligus dapat dijadikan bekal selama di perjalanan pulang adalah ketan bintul.

Sesuai dengan namanya, makanan ini terbuat dari bahan dasar ketan dengan tambahan toping abon di atasnya, sehingga cita rasanya begitu gurih, enak dan mengenyangkan.

7. Ceplis

Ceplis merupakan nama dari oleh-oleh khas Tangerang berupa cemilan yang bentuknya mirip dengan emping. Bahan dasar yang digunakan juga dari melinjo hanya saja, bentuknya lebih tipis serta pipih.

Nantinya akan berwarna putih kekuningan ketika sudah matang. Camilan satu ini bisa kamu temukan dalam bentuk mentah maupun yang sudah digoreng.

Rasanya yang gurih sangat cocok untuk teman bersantai. Berbagai pusat oleh oleh menjual camilan yang begitu populer dari Tangerang ini.

8. Kue Gipang

Kue gipang adalah oleh-oleh khas Tangerang dengan cita rasa manis, renyah, dan sedikit lengket. Bahannya terbuat dari ketan yang dicampur dengan air gula. Tidak hanya rasa orisinal, kini pengusaha kue gipang juga membuat varian rasa lain seperti pandan.

Tekstur dan rasanya dapat dinikmati siapa saja, baik anak-anak maupun orang dewasa, dan bahkan cocok sebagai teman saat di perjalanan.

Jika tertarik untuk membelinya, kue ini bisa kamu dapatkan di hampir tempat penjualan oleh-oleh di Tangerang.

9. Gantungan Kunci Khas Tangerang

Kalau oleh-oleh dalam bentung souvenir, mungkin gantungan kunci adalah yang paling mudah ditemukan.

Gantungan kunci khas Tangerang yang biasanya dijual di pusat oleh-oleh adalah gantungan kunci dengan tema Baduy atau gambar-gambar tempat wisata di sekitar Tangerang.

Harga gantungan kunci tidak begitu mahal sehingga wisatawan biasanya membeli gantungan kunci dalam jumlah banyak.

Gantungan kunci cocok dibeli kalau banyak temen-temenmu yang nagih oleh-oleh pas tau kamu mau liburan ke Tangerang.

10. Tas Khas Baduy

Tas khas Baduy merupakan cindera mata yang juga cocok dijadikan oleh-oleh khas Tangerang. Tas tradisional yang masih sering digunakan oleh penduduk Baduy. Tas dengan bagan anyaman ini dapat dibuat dengan aneka desain dan aneka warna.

Bentuknya yang unik dan tidak biasa ini membuatnya diminati oleh banyak wisatawan yang berkunjung ke Tangerang.

Sovenir khas Tangerang ini sekarang sudah mudah ditemui di toko oleh-oleh khas Tangerang dan pusat souvenir di Tangerang.

Nah, itulah tadi beberapa daftar oleh-oleh khas Tangerang yang wajib kamu bawa pulang kampung. Semoga bermanfaat!

Editor : -

Tag : #wisata tangerang    #tangerang    #travel    #tempat wisata    #kuliner tangerang    #jabodetabek   

BACA JUGA

BERITA TERBARU