PARBOABOA, Banda Aceh – Satu dari empat pelaku penembakan pos polisi di Aceh Barat tewas saat penggerebekan tempat persembunyian para pelaku di kawasan Kecamatan Pasie Raya, Aceh Jaya.
Pelaku yang tewas ditembak petugas berinisial AH, sedangkan 3 pelaku lainnya yakni AD (61), CA (53) diamankan polisi. Dalam penembakan pos polisi yang terjadi beberapa waktu lalu, keempat tersangka memiliki peran yang berbeda-beda.
Kabid Humas Polda Aceh Kombes Winardy menyebut Pelaku AH dan AD merupakan perencana penembakan pos polisi. Sedangkan JH berperan sebagai mata-mata. Sedangkan CA turut menjadi tersangka karena memberikan perlindungan serta penampungan terhadap para pelaku selama jadi buronan.
Saat dilakukan penggerebekan, seorang tersngka yakni AD sempat menusuk seorang polisi dengan senjata tajam sangkur. Oleh petugas, dia kemudian ditembak di dua kakinya. Sementara polisi yang ditusuk sangkur mengalami luka di ketiak kiri.
Sementara itu, AH terpaksa dilumpuhkan dengn cara ditembak karena berusaha melarikan diri dengan melompat lewat tembok kamar mandi. AH kemudian tewas dalam perjalanan ke rumah sakit.
"Pelaku AH dan AD diduga keras merupakan perencana penembakan Pospol," kata Winardy kepada wartawan, Selasa (23/11/2021).
Saat akan diamankan, AD disebut menusuk seorang polisi menggunakan sangkur. Polisi yang ditusuk itu mengalami luka di ketiak kiri dan AD ditembak di dua kakinya.
Winardy menjelaskan penggerebekan lokasi persembunyian ketiga pelaku dilakukan setelah polisi melakukan pengintaian selama tiga minggu. Penggerebekan dilakukan oleh tim dari gabungan Ditreskrimum Polda Aceh, Satreskrim Polres Aceh Barat, dan Densus 88 Satgaswil Aceh, pada Senin (22/11).
Diberitakan sebelumnya penembakan pos polisi tersebut terjadi pada pukul 03.15 WIB, Kamis (28/10/2021). Dari lokasi diamankan sejumlah Solongsong dan beberapa proyektil peluru dengan Kaliber 7,62 x 39 dan 5,56 x 45 mm. selain itu ditemukan juga proyektil peluru menempel di salah satu mobil milik warga.
Kejadian penembakan tersebut tidak menyebabkan korban jiwa dan korban luka. Dua orang petugas yang berjaga di lokasi berhasil menyelamatkan diri saat penembakan terjadi.
Editor: -