parboaboa

Ancaman Non Militer: Pengertian, Bentuk, dan Contohnya

Thoriq | Pendidikan | 02-06-2022

Waspada Ancaman Non Militer (Dok: maxmanroe.com)

PARBOABOA - Pengertian ancaman non militer adalah, segala bentuk ancaman yang dapat mengganggu persatuan suatu negara, yang bentuk ancamannya tidak menggunakan kekuatan senjata. Ancaman non militer ini ternyata sangat  berbahaya terhadap integrasi, dan keselamatan segenap bangsa Indonesia.

Bentuk ancaman non militer dapat mempengaruhi ideologi, politik, ekonomi, sosial, budaya, hingga keselamatan umum. Secara tidak sadar bentuk ancaman non militer disebabkan oleh pengaruh negatif dari globalisasi.

Globalisasi memang mampu memperluas hubungan antar bangsa, akan tetapi globalisasi yang disalah artikan, akan berdampak buruk terhadap suatu keutuhan negara. Bentuk ancaman non militer perlu diwaspadai, karena ancaman ini dapat memicu sebuah ancaman militer. Berikut, merupakan beberapa bentuk dari ancaman non militer.

Bentuk Ancaman Non Militer

1. Ancaman Ideologi

Bentuk ancaman non militer ini perlu diwaspadai, pengertian ancaman non militer dari faktor ideologi merupakan, sebuah ancaman yang secara tidak langsung mempengaruhi pemikiran dari invidu. Sehingga ideologi yang tersebar pada masyarakat, tidak sesuai dengan ideologi nasional.

Contoh ancaman non militer dari faktor ideologi adalah, aksi terorisme yang dilakukan oleh beberapa oknum, dan memiliki dasar ideologi, yang diyakininya sendiri.

2. Ancaman Sosial Budaya

Bentuk ancaman non militer dari faktor sosial dan budaya adalah, munculnya sifat intoleransi,yang dapat memicu konflik horizontal, yang bernuansa agama, suku, ras (SARA). Bentuk ancaman non militer ini dapat dipicu oleh faktor kemiskinan, keterbelakangan, hingga ketidakadilan dalam masyarakat.

Dalam perkembangan teknologi yang semakin pesat, nilai-nilai dari budaya luar memang sangat cepat masuk kedalam suatu negara. Sehingga hal ini menyebabkan rusaknya budaya asli, pada suatu negara tersebut.

3. Ancaman Politik

Ancaman non militer satu ini harus di antisipasi dalam sistem pemerintahan, karena ancaman politik bisa memecahkan persatuan dari suatu bangsa, yang bersumber dari dalam, maupun luar negeri.

Contoh ancaman non militer dari faktor politik luar negeri adalah, memberikan provokasi negatif, hingga mengangkat isu-isu demokratis.

Sedangkan contoh  ancaman non militer dari faktor politik dalam negeri dapat berupa tindakan kudeta, blokade politik , hingga separatisme. Bentuk ancaman non militer ini sangat berbahaya, karena bentuk ancaman politik, dapat menghancurkan sebuah negara, seperti yang terjadi pada beberapa negara saat ini.

4. Ancaman Teknologi Informasi

Contoh ancaman non militer pada bidang teknologi informasi beberapa diantaranya adalah, kejahatan siber, dan kejahatan perbankan. Ancaman ini merupakan suatu dampak dari perkembangan teknologi, yang sangat pesat.

Akan tetapi kemajuan teknologi yang sangat pesat tersebut, disalahgunakan dan dijadikan sebuah bentuk kejahatan.

Wakil Kepala BSSN Komjen Pol. Sutanto menyebut, setiap hari rata-rata hampir ada 7 juta sampai 10 juta ancaman di internet yang masuk ke kementerian, lembaga maupun di perusahaan-perusahaan.

5. Ancaman Ekonomi

Faktor ekonomi merupakan kunci dari pertahanan negara, hal tersebut dikarenakan ekonomi merupakan alat tawar sebuah negara terhadap pergaulan internasional. Bentuk ancaman non militer dari faktor ekonomi terbagi menjadi dua faktor, yaitu internal dan eksternal.

Salah satu contoh ancaman non militer, faktor ekonomi adalah, kenaikan harga bahan pangan, dan jasa, dalam jangka waktu tertentu. Kenaikan harga barang tersebut, dapat meningkatkan angka pengangguran, sehingga memicu tingkat kriminalitas. 

6. Ancaman Keselamatan Umum

Salah satu contoh  ancaman non militer, dari faktor keselamatan umum adalah, bencana alam. Terlebih negara Indonesia merupakan negara, yang beberapa daerahnya rawan terhadap bencana alam seperti banjir, tanah losor, gempa bumi dan lain sebagainya.

Selain itu, contoh ancaman non militer lainnya dari faktor keselamatan umum adalah, keamanan transportasi. Permasalahan ini cukup serius di Indonesia.

Pasalnya beberapa penyedia jasa lalu lintas mengabaikan tingkat keselamatan, hal tersebut dapat berdampak pada tingkat kualitas keselamatan.

Sebagai masyarakat yang cerdas, kita harus bijak untuk mengatasi beberapa ancaman non militer, beberapa upaya yang dapat kita lakukan adalah meningkatkan kualitas SDA dan SDM, meningkatkan kesadaran akan pentingnya pendidikan, dan tidak mudah terprovokasi.

Editor : -

Tag : #ancaman non militer    #pengertian ancaman non militer    #pendidikan    #contoh ancaman non militer    #mengatasi ancaman non militer   

BACA JUGA

BERITA TERBARU