parboaboa

Perbedaan Sumber Daya Alam Yang Dapat Diperbaharui dan Tidak Dapat Dipebaharui

Patrick | Pendidikan | 09-09-2022

Ilustrasi Sumber Daya Alam (Foto:Shutterstock via sumut.suara.com)

PARBOABOA - Seluruh kekayaan alam adalah segala sesuatu yang berasal dari alam. Sumber daya alam digunakan semua mahluk yang tinggal di bumi untuk memenuhi kebutuhan hidup sehari-hari dan meningkatkan kesejahteraan.

Sumber daya alam memiliki peranan penting bagi manusia untuk memenuhi berbagai kebutuhan hidup. Oleh sebab itu semua yang berasal dari Bumi, Biosfer dan Atmosfer adalah pengertian sumber daya alam.

Berdasarkan sifatnya, sumber daya alam (SDA) dibagi menjadi dua yakni sumber daya alam yang dapat diperbaharui dan sumber daya yang tidak dapat diperbaharui.

SDA yang dapat diperbaharui

Sumber daya alam yang dapat diperbaharui adalah sumber daya yang terdapat di alam dan tidak pernah habis. Dapat diperbaharui artiya selalu terjadi siklus pembaharuan pada alam.

Sumber daya ini akan selalu ada selama penggunaannya tidak berlebihan karena memiliki daya regenerasi (pemulihan). Kecepatan daya ini tergantung dari penggunaan sumber daya.

Jika digunakan berlebihan maka daya regenerasi yang terjadi akan sangat lambat, begitu juga sebaliknya jika digunakan secara tepat guna, sumber daya akan selalu beregenerasi dengan cepat.

Sumber daya ini memiiki karakteristik ramah lingkungan karena tidak menghasilkan gas bakar yang berbahaya seperti karbon monoksida, karbon dioksida, sulfur dan niktrogen oksiden.

Contoh sumber daya alam yang dapat diperbaharui yaitu tumbuhan, hewan, mikroorganisme, sinar matahari, angin, dan air.

SDA yang tidak dapat diperbaharui

Sumber daya alam yang tidak dapat diperbaharui adalah sumber daya alam yang suatu saat dapat habis jumlahnya. Dikatakan tidak dapat diperbaharui karena jumlahnya yang sangat terbatas dan penggunaannya lebih cepat daripada proses pembentukannya.

Penggunaan sumber daya ini jika digunakan terus-menerus perlahan akan habis. SDA ini memerlukan waktu dan proses yang sangat panjang untuk kembali terbentuk sehingga jumlahnya sangat terbatas.

Contoh sumber daya alam yang tidak dapat diperbarui adalah: minyak bumi, emas, besi, dan berbagai bahan tambang lainnya.

Manfaat Sumber Daya Alam

Berdasarkan sifatnya, sumber daya alam memiliki banyak manfaat yang dapat digunakan dalam kehidupan sehari hari seperti:

  • Sumber energi dan bahan bakar, contoh: minyak bumi
  • Pembangkit listrik, contoh: minyak bumi, sinar matahari, air
  • Kebutuhan pangan manusia dan hewan, contoh: hewan ternak dan tumbuhan
  • Kebutuhan tempat tinggal, contoh: kayu dari pohon-pohon
  • Sumber penyuplai oksigen, contoh: tumbuhan, Hutan
  • Sebagai cadangan devisa negara

Perbedaan SDA yang dapat diperbaharui dan SDA yang tidak dapat diperbaharui

Pada dasarnya kedua jenis sumber daya alam ini dapat terbentuk kembali  secara alami. Perbedaan mendasarnya adalah waktu pemulihan yang berbeda.

SDA yang dapat diperbaharui lebih cepat proses pemulihan dibandingkan dengan SDA yang tidak dapat diperbaharui. SDA yang tidak dapat diperbaharui memiliki potensi lebih cepat habis dibandingkan SDA yang dapat diperbaharui.

Perbedaan selanjutnya,  sumber daya alam yang dapat diperbaharui adalah sumber daya yang berhubungan dengan kebutuhan primer seperti bahan makanan. Sementara sumber daya alam yang tidak dapat diperbaharui berhubungan dengan kebutuhan penunjang, seperti bahan bakar kendaraan, dan listrik.

Sumber daya alam yang dapat diperbarui maupun yang tidak dapat diperbarui tetap butuh pengawasan dalam pemakaiannya. Semakin banyak sumber daya alam yang dimiliki oleh suatu negara atau wilayah, maka semakin banyak pula yang dapat dimanfaatkan oleh manusia.

Oleh karena itulah, kekayaan alam yang melimpah harus dijaga kelestariaannya, terutama untuk SDA yang tidak dapat diperbaharui. Pemanfaatan sumber daya alam pun tidak bisa dilakukan secara terus-menerus.

Jika kekayaan alam yang ada dieksploitasi secara berlebihan, akan menimbulkan masalah bagi kehidupan semua makhluk hidup.

Editor : -

Tag : #sumber daya alam    #bumi    #pendidikan    #energi    #ilmu pengetahuan alam    #hayati    #bahan bakar   

BACA JUGA

BERITA TERBARU