parboaboa

Prediksi SC Freiburg vs Juventus Liga Europa 2022/2023: Bianconeri Menatap ke Perempat Final!

Michael | Sepakbola | 16-03-2023

Pada leg kedua 16 besar Liga Europa 2022/2023, Juventus akan melawat ke markas Freiburg di Europa-Park Stadion pada Jumat (17/3/2023) dini hari WIB. Duel kedua tim akan disiarkan secara live streaming di Vidio. (Foto: Parboaboa/Michael)

PARBOABOA – Pada leg kedua 16 besar Liga Europa 2022/2023, Juventus akan melawat ke markas Freiburg di Europa-Park Stadion pada Jumat (17/3/2023) dini hari WIB. Duel kedua tim akan disiarkan secara live streaming di Vidio.

Pada leg pertama di Allianz Stadium, Juventus berhasil meraih kemenangan tipis 1-0 atas Freiburg. Gol tunggal Juventus dicetak oleh Angel Di Maria pada menit ke-53 berkat assist dari Filip Kostic.

Meskipun memiliki penguasaan bola yang kurang, Juventus berhasil menciptakan lebih banyak peluang daripada Freiburg. Juventus melepaskan total 20 tembakan, sedangkan Freiburg hanya berhasil mencatatkan satu tembakan saja.

Namun, kesulitan dalam penyelesaian akhir membuat Juventus hanya mampu meraih kemenangan dengan selisih satu gol saja.

Pada pertandingan liga masing-masing akhir pekan kemarin, Freiburg berhasil mengalahkan Hoffenheim dengan skor 2-1 melalui gol dari Maximilian Eggestein dan Ritsu Doan di Bundesliga. Sementara itu, Juventus berhasil meraih kemenangan 4-2 atas Sampdoria di Serie A berkat gol-gol dari Bremer, Adrien Rabiot (2), dan Matias Soule.

Di pertandingan leg kedua ini, Juventus hanya membutuhkan hasil imbang untuk memastikan lolos ke perempat final Liga Europa.

Namun, dengan keunggulan tipis pada leg pertama, Juventus tetap harus berjuang keras pada pertandingan di markas lawan.

Pasukan Massimiliano Allegri akan berusaha untuk meraih hasil yang optimal agar dapat melangkah ke babak berikutnya.

Head to head dan Performa

Head to head:

  • 10-03-2023, Juventus 1-0 Freiburg (Liga Europa)

Lima Pertandingan Terakhir Freiburg:

  • 18-02-23, Bochum 0-2 Freiburg (Bundesliga)
  • 26-02-23, Freiburg 1-1 Leverkusen (Bundesliga)
  • 04-03-23, Gladbach 0-0 Freiburg (Bundesliga)
  • 10-03-23, Juventus 1-0 Freiburg (Liga Europa)
  • 12-03-23, Freiburg 2-1 Hoffenheim (Bundesliga)

Lima Pertandingan Terakhir Juventus:

  • 24-02-23, Nantes 0-3 Juventus (Liga Europa)
  • 01-03-23, Juventus 4-2 Torino (Serie A)
  • 06-03-23, Roma 1-0 Juventus (Serie A)
  • 10-03-23, Juventus 1-0 Freiburg (Liga Europa)
  • 13-03-23, Juventus 4-2 Sampdoria (Serie A)

Data dan Fakta

  • Freiburg tak terkalahkan dalam 15 laga kandang terakhirnya di semua kompetisi (M11 S4 K0).
  • Freiburg tak pernah gagal mencetak gol dalam 12 laga kandang terakhirnya di semua kompetisi.
  • Freiburg selalu kebobolan 1 gol dalam 6 laga kandang terakhirnya di semua kompetisi.
  • Freiburg tanpa kemenangan dalam 3 laga terakhirnya di Liga Europa (M1 S2 K0).
  • Freiburg tak terkalahkan dalam 4 laga kandang terakhirnya di Liga Europa (M3 S1 K0).
  • Juventus hanya kalah 1 kali dalam 10 laga terakhirnya di semua kompetisi (M8 S1 K1).
  • Juventus mencatatkan 6 clean sheet dalam 8 laga tandang terakhirnya di semua kompetisi.

Perkiraan Susunan Pemain dan Prediksi Skor

  • Freiburg (3-4-3): Flekken; Lienhart, Ginter, Sildillia; Gunter, Hofler, Eggestein, Kubler; Grifo, Holer, Sallai.
  • Pelatih: Christian Streich
  • Info skuad: Kofi Kyereh (cedera).
  • Juventus (3-5-2): Szczesny; Danilo, Rugani, De Sciglio; Kostic, Rabiot, Locatelli, Miretti, Cuadrado; Vlahovic, Di Maria.
  • Pelatih: Massimiliano Allegri
  • Info skuad: Milik (cedera), Sandro (cedera), Pogba (cedera), Kaio Jorge (cedera), Di Maria (meragukan), Bremer (meragukan), Bonucci (meragukan), Chiesa (meragukan).

Prediksi skor: SC Freiburg 0-2 Juventus

Editor : -

Tag : #prediksi bola    #liga europa    #sepakbola    #sc freiburg    #juventus   

BACA JUGA

BERITA TERBARU