parboaboa

3 Cara Menonaktifkan WA di HP Vivo Paling Mudah

Wanovy | Teknologi | 31-03-2022

Ilustrasi cara menonaktifkan WA di HP Vivo, foto: tribunnews.com

PARBOABOA - Cara menonaktifkan WA di HP Vivo sangatlah mudah, terkadang notifikasi pesan yang masuk pada aplikasi WhatsApp kita membuat kita merasa jenuh.

Apalagi ketika kamu ingin beristirahat sejenak mengetahui chat yang ada di banyak grup yang kamu punyai.

Terlebih hiruk pikuk media sosial yang semakin beragam membuat kita kerap merasa kehilangan momen 'tenang' dalam kehidupan.

Fenomena ini tak jarang kerap picu seseorang mengalami stres. Untuk itu menarik diri sebentar dari kehidupan sosial media saat ini di rasa perlu termasuk aplikasi chat yang sering kita gunakan dalam hal ini WhatsApp.

Kamu bisa menenangkan diri dengan terlebih dahulu menonaktifkan WA untuk sementara waktu. Cara ini bisa kamu lakukan tanpa harus uninstal WhatsApp.

Bagaimana cara menonaktifkan WA di HP Vivo?

Ada beberapa cara agar kamu berhenti sejenak mengikuti chat atau segala kegiatan apapun di whatsapp, bisa dengan mematikan jaringan seluler khusus whatsapp melalui pengaturan atau hanya menjadikan whatsapp mode silent.

1. Matikan Notifikasi WA

Ada beberapa cara menonaktifkan WA sementara di HP Vivo yang bisa kamu coba, yaitu mematikan notifikasi dengan :

- Buka Pengaturan/Settings

- Buka Aplikasi/System apps

- Buka Daftar Aplikasi/Manage Apps

- Pilih aplikasi WhatsApp

- Ketuk Notifikasi dan nonaktifkan semua pemberitahuan

- Nonaktifkan juga getaran dan tampilan WA di layar depan

- Sekarang, jika mendapat pesan di WhatsApp, kamu tidak akan mendapat pemberitahuan lagi.

2. Mengaktifkan Force Stop

Cara menonaktifkan WA di HP Vivo yang satu ini bahkan juga bisa dilakukan sebagai upaya menghemat paket data.

Ya, kamu dapat mematikan data seluler WA dengan cara berikut:

- Buka Pengaturan/Settings

- Buka Aplikasi/System apps

- Buka Daftar Aplikasi/Manage Apps

- Pilih aplikasi WhatsApp

- Ketuk Force Stop

- Jika kamu tidak ingin pengirimnya mendapat notifikasi ceklis dobel yang menunjukkan bahwa pesan telah terkirim dan diterima

- Jangan buka WhatsApp setelah mengetuk tombol Force Stop.

3. Mematikan Data Seluler Khusus WhatsApp

Masuk ke menu Pengaturan atau Setting di Whatsapp HP Vivo kalian dan ikuti cara menonaktifkan WA di HP Vivo berikut ini.

- Kemudian pilih Pengaturan Lainnya.

- Setelah itu buka Pengelola Aplikasi.

- Klik Daftar Aplikasi atau Manage Apps.

- Lalu masuk ke aplikasi Whatsapp melalui menu Manage Apps.

- Klik opsi Penggunaan Data.

- Kemudian kalian dapat memilih nonaktifkan data seluler dengan klik pada ikon berwarna biru menjadi abu-abu. Maka tandanya kalian berhasil menonaktifkan data seluler khusus WA saja.

- Selain itu, kalian juga dapat menonaktifkan data untuk jaringan Wifi, data latar belakang, ataupun data roaming.

- Selesai.

Nah, itulah beberapa cara menonaktifkan WA di HP Vivo yang bisa kamu coba terapkan. Semoga bermanfaat!

Editor : -

Tag : #whatsapp    #vivo    #tips    #teknoloki    #menonaktfikan wa    #notifikasi wa   

BACA JUGA

BERITA TERBARU