parboaboa

Profil dan Biodata Krisjiana Baharuddin, Lengkap Umur, Agama, Istri, Film dan Perjalanan Karier

Sari | Biografi | 30-01-2023

Profil dan Biodata Krisjiana Baharuddin (Foto: Instagram/@krisjianabah)

PARBOABOA – Krisjiana Baharuddin merupakan aktor sekaligus presenter berkebangsaan Indonesia. Namanya semakin dikenal publik saat mempersunting pedangdut Siti badriah, pada 25 Juni 2019 lalu.

Kehidupan rumah tangga pasangan selebriti ini tak luput dari sorotan warganet. Baru-baru ini, sang istri mendapat tudingan melakukan operasi plastik. Krisjiana kemudian muncul dan memberikan klarifikasi. Aksi pasang badan suami pedangdut yang akrab disapa dengan Sibad ini menuai pujian dari warganet.

Biar makin kenal dengan suami Siti Badriah ini, berikut Parboaboa akan memberikan informasi tentang profil dan biodata Krisjiana Baharuddin, lengkap umur, agama, istri, film dan perjalanan karier. Simak ulasan di bawah ini ya.

Profil Krisjiana Baharuddin

Krisjiana Baharuddin lahir di Bogor, Jawa Barat pada 9 Juni 1994, sehingga saat ini usianya sudah 28 tahun. Suami Sibad ini merupakan anak dari pasangan Cecep Baharuddin dan Euis Nusaadah. Ia juga memiliki ibu sambung bernama Aprilovita Rus Effendi.

Aktor yang akrab disapa dengan Kris ini merupakan sulung dari tiga bersaudara. Adiknya bernama Prawitasarai Baharuddin dan Devita Mulyani Baharuddin. Sementara dari ibu sambungnya, Kris memiliki kakak bernama Yovia Rizky Arvianissa.

Pada 25 Juli 2019, Krisjiana Baharuddin resmi menikahi Siti Badriah. Dari pernikahan tersebut, Kris dikaruniai anak perempuan yang lahir pada 18 Maret 2022, dan diberi nama Xarena Zenata Denallie Baharuddin.

Sebelum memutuskan terjun ke dunia hiburan tanah air, Kris terlebih dahulu menyelesaikan pendidikan dan berhasil mendapatkan gelar sarjana ekonomi dari Fakultas Ekonomi Univeristas Bina Nusantara.

Biodata Krisjiana Baharuddin

Nama Lengkap: Krisjiana Baharudin

Nama Panggilan: Kris atau Jian

Kebangsaan: Indonesia

Tempat Lahir: Bogor, Jawa Barat, Indonesia

Tanggal Lahir: 9 Juni 1994

Zodiak: Gemini

Agama: Islam

Tinggi Badan: 177 cm

Status: Menikah 25 Juli 2019

Nama Istri: Siti Badriah

Nama Anak: Xarena Zenata Denallie Baharuddin

Orang tua: Cecep Baharudin (ayah), Euis Nursaadah (ibu kandung) dan Aprilovita Rus Effendi (ibu sambung)

Saudara: Yovia Rizky Arvianissa (kakak sambung), Prawitasari Baharudin (adik kandung), Devita Mulyani Baharudin (adik kandung)

Pendidikan Terakhir: Universitas Bina Nusantara

Hobi: Traveling

Pekerjaan: Aktor dan Presenter

Tahun Aktif: 2014 – sekarang

Akun Instagram: @krisjianabah

Perjalanan Karier

Krisjiana Baharuddin memulai debutnya di dunia entertainment pada 2014 sebagai model iklan. Setahun berselang, pria kelahiran Bogor ini melebarkan sayapnya dengan bermain dalam sebuah film bertajuk Lagu Untuk Tuhan.

Lewat film tersebut, Krisjiana kemudian dipercaya untuk memerankan karakter Ditto dalam sinetron berjudul Romeo & Jumminten. Berkat kemampuan aktingnya, suami Sibad ini kemudian didapuk menjadi pemeran dalam beberapa film terkenal, seperti Yowis Ben 2 dan Anak Garuda.

Tak hanya bermain film layar lebar, Krisjiana juga mencoba peruntungannya dengan bermain sinetron dan FTV. Bagi pecinta FTV pasti sudah tidak asing lagi dengan wajahnya. Tercatat, Krisjiana telah membintangi lebih dari 20 judul FTV dan dua judul serial Web.

Teranyar, ia membintangi serial web bertajul Diva. Serial ini perankan sederet artis terkenal lainnya, seperti Natasha Wilona, Jourdy Pranata dan Dinda Kanyadewi.

Film

2015 - Sebuah Lagu untuk Tuhan sebagai Ketua Osis

2019 - Yowis Ben 2 sebagai Krisjiana

2019 - Anak Garuda sebagao Rocky

Sinetron

2016 – Romeo & Juminten sebagai Ditto

2019 – Firasat sebagai Satria

2020 – Bukan Cinta sebagai Bagas

2020 – Hati yang Terluka sebagai Erik

Serial Web

2022 – Suka Duka Berduka sebagai Ipung

2023 – Dive sebagai Giring

FTV

Parkiran Hati 7M (2017)

Jodohku Anak Pak Ustad (2017)

4 Anak Rantau (2017)

Gadis Beras Maen (2017)

Lady Bikers Pujaan (2017)

I Love You Bu Dosen (2017)

Jamu Enteng Jodoh (2017)

Kerupuk Garing Bikin Salting (2017)

Komisi Percintaan Kamila (2017)

Bunga Ros Pemikat Bos (2017)

Neng Skoteng Dan Preman (2017)

Jodoh Warisan Tante (2018)

Mending Makan Kerupuk Daripada Makan Temen (2018)

Pizza Rasa Yang Terpendam (2019)

Playground Gagal MoveOn (2019)

Setangkai Kembang Desa (2019)

Dari Gadungan Jadi Tunangan (2019)

Lupa Tapi Cinta (2019)

Cintaku Padamu Tanpa Tedeng Aling-Aling (2020)

Yakin Pengen Nikah (2020)

Acara Televisi

Bikin Laper (2020 – 2021)

Penghargaan dan Nominasi

2022 – Festival Film Bandung, Kategori Pemeran Pembantu Pria Terpuji dalam Serial Web Suka Duka Berduka

Itulah profil dan biodata Krisjiana Baharuddin suami Siti Badriah. Temukan lebih banyak informasi terkait artis idola kamu hanya di Parboaboa.

Editor : -

Tag : #krisjiana baharuddin    #siti badriah    #biografi    #aktor    #model    #presenter   

BACA JUGA

BERITA TERBARU