parboaboa

Cara Download Video TikTok Tanpa Watermark dan Tanpa Aplikasi

Wanovy | Teknologi | 03-01-2022

Ilustrasi cara download video TikTok tanpa watermark dan tanpa aplikasi

Mau download video TikTok tanpa watermark dan tanpa harus menambah aplikasi apapun? Simak informasi tentang caranya berikut ini.

Platform media sosial bernama TikTok memang menawarkan banyak sekali video-video yang menarik dan bagus. Tidak heran lagi jika banyak yang mencari cara download video TikTok tanpa watermark di internet.

Watermark sendiri terkait dengan hak cipta dari video. Jadi Anda harus paham menyebar video hasil karya orang lain tanpa meminta izin terlebih dahulu bisa memiliki konsekuensi hukum bagi penyebarnya.

TikTok sendiri memiliki aturan mengenai hal cipta karya seseorang. Mereka yang merasa videonya ditayangkan di akun lain tanpa izin kreatornya bisa melaporkan video tersebut dan kemudian video tersebut akan dihapus atau take down.

Bila sudah paham resiko ini, mari simak beberapa cara download video TikTok tanpa watermark dan tanpa aplikasi dibawah ini.

1. Cara download video TikTok tanpa watermark tanpa aplikasi di Snaptik

- Buka aplikasi TikTok.

- Pilih video yang ingin Anda unduh.

- Klik tombol “Share” (berbagi).

- Pilih “copy link” (salin tautan).

- Buka situs Snaptik si browser Anda.

- Tempel link yang sudah di copy ke kolom yang tersedia.

- Klik “Download” dan tunggu proses.

- Ada dua pilihan Download Server, klik salah satunya

- Video TikTok tanpa watermark otomatis terunduh.

2. Cara download video TikTok tanpa watermark tanpa aplikasi di SSS TikTok

- Pilih video yang ingin didownload lalu klik pada tombol "Share" yang terdapat di bagian kanan bawah (ikon anak panah).

- Buka situs SSS TikTok di browser

- Paste pada kotak yang tersedia di situs SSS TikTok lalu klik "Download" Tunggu beberapa saat hingga menu download muncul.

- Jika muncul pop-up iklan, Anda bisa menutupnya. 

- Akan tersedia tiga pilihan download, dua diantaranya adalah video tanpa watermark dan download dalam bentuk MP3. 

- Klik salah satu sesuai yang diinginkan dan video TikTok tanpa watermark akan otomatis terdownload.

3. Cara download video TikTok tanpa watermark tanpa aplikasi di Savefrom.net

- Buka aplikasi Tiktok.

- Cari video yang ingin diunduh, dan “copy URL” video yang ingin didownload.

- Masuk ke savefrom.net di browser.

- Tempel link video pada kolom download.

- Pilih format video yang diinginkan.

- Video akan tersimpan di perangkat setelah download selesai.

4. Cara download video TikTok tanpa watermark tanpa aplikasi di TTDownloader

- Buka aplikasi Tiktok.

- Cari video yang akan didownload, berikutnya “copy URL” video.

- Masuk ke website TTDownloader.com

- Paste link video tadi.

- Berikutnya ketuk tombol “Get Video” untuk download video.

5. Cara download video TikTok tanpa watermark tanpa aplikasi di Save TikTok

- Pilih video yang ingin didownload lalu klik pada tombol "Share" yang terdapat di bagian kanan bawah (ikon anak panah).

- Buka situs Save Tiktok di browser Anda.

- Paste pada kotak yang ada di laman Save TikTok lalu klik "Search".

- Tunggu beberapa saat hingga menu download muncul. 

- Anda bisa memilih format file yang akan di download seperti MP4, MP4 dengan watermark, dan MP3. 

- Anda bisa memilih cara untuk mengunduhnya sperti "Download" untuk mengunduh langsung, "Dropbox" untuk mengunduh dan menyimpannya di Dropbox.

Nah, itulah beberapa cara download video TikTok tanpa watermark dan tanpa aplikasi yang bisa Anda gunakan. Semoga bermanfaat!

Editor : -

Tag : #tiktok    #download tiktok    #watermark    #video tiktok   

BACA JUGA

BERITA TERBARU