parboaboa

Besok! Uji Kelayakan Calon Panglima TNI Yudo Margono

Desy | Nasional | 01-12-2022

Laksamana TNI Yudo Margono . (Foto: dok. data Indonesia)

PARBOABOA, Jakarta – Komisi I DPR akan menggelar uji kelayakan dan kepatutan (fit and proper test) Laksamana Yudo Margono sebagai calon panglima TNI, Jumat (02/12/2022).

"Betul. Komisi I akan menggelar fit and proper test calon Panglima besok. Satu hari penuh ya. Dimulai dengan verifikasi persyaratan di pagi hari," kata Ketua Komisi I DPR Meutya Hafid, Kamis (01/12/2022).

Uji kelayakan akan digelar secara terbuka untuk publik, dimulai dari tahap verifikasi data pribadi pukul 10.00 WIB, lalu di jeda waktu salat Jumat.

"Direncanakan dilakukan terbuka, kecuali jika nanti dalam paparan ada yang dianggap bersifat strategi dan rahasia maka bagian tersebut dilakukan tertutup," ucapnya.

Setelah usai salah Jumat, tes akan kembali dilaksanakan sekitar pukul 13.30 diawali dengan pemaparan strategi dan visi-misi selama 30 menit oleh Yudo yang digelar secara tertutup.

"Mendengarkan visi misi dan pendalaman dalam rapat pukul 13.30 WIB. Penyampaian visi misi oleh calon panglima disepakati dalam rapat internal Komisi 30 menit,” kata dia

Setelah pemaparan strategi dan visi-misi, akan dilanjutkan dengan sesi pendalaman dan pertanyaan oleh perwakilan dari masing-masing fraksi, selama 7 menit setiap fraksi nya.

Yudo diberi waktu selama kurang lebih 20 menit untuk menjawab semua pertanyaan dari fraksi-fraksi tersebut.

Sebagai informasi, Menteri Sekretaris Negara Pratikno telah menyampaikan Surat Presiden (Surpres) Panglima TNI kepada DPR pada Senin (28/11/2022) lalu.

Sebelumnya gelaran uji kepatutan dan kelayakan Yudo Margono sebagai calon Panglima TNI rencananya akan digelar di Komisi I DPR pada Rabu (30/11/2022) namun dibatalkan.

Editor : -

Tag : #yudo margono    #uji kelayakan    #nasional    #calon panglima tni    #komisi I dpr   

BACA JUGA

BERITA TERBARU