parboaboa

5 Resep Olahan Kangkung, Enak dan Simpel Banget

Sondang | Selera Nusantara | 29-11-2021

5 Resep Olahan Kangkung, Enak dan Simpel Banget

PARBOABOA, Siantar - Kangkung merupakan salah satu sayuran hijau yang sangat umum ditemukan di Asia Tenggara, khususnya di Indonesia.

Sayuran hijau yang satu ini mengandung berbagai vitamin dan mineral yang dibutuhkan tubuh, di antaranya: Folat, Vitamin A, Vitamin B3, Vitamin B5, Vitamin C, Kalium, Kalsium, Zat besi, Fosfor

Kangkung juga memiliki manfaat, seperti: melawan kerusakan hati, mencegah anemia, sebagai antiradang dan antikanker karena mengandung antioksidan kuat, menjaga kesehatan kulit, rambut, dan mata.

Selain itu, sayur kangkung sangat mudah diolah sehingga memiliki beragam cara pengolahan. Parboaboa akan memberikan 5 cara mudah dalam mengolah kangkung, berikut resepnya.

1. Tumis Kangkung

Bahan yang dibutuhkan:

- 2 ikat sayur kangkung, buang batangnya

- 8 siung bawang putih, cincang halus

- 4 siung bawang merah, iris

- 8 buah cabai rawit, iris

- 1 buah tomat, potong kecil-kecil

- 1 sdm udang halus, cuci bersih

- 1 ruas jahe, geprek

- garam secukupnya

- gula secukupnya

- kaldu bubuk secukupnya

- 3 sdm minyak secukupnya

Cara pembuatan:

1. Panaskan minyak di atas wajan lalu tumis bawang putih, cabai, bawang merah, jahe dan tomat. Kemudian masukkan udang halus dan tumis hingga harum.

2. Masukkan sayur kangkung, aduk hingga rata. Tuang garam, kaldu bubuk, dan gula secukupnya. Aduk kembali hingga rata kemudian koreksi rasa.

3. Tambahkan air sedikit agar tidak kering. Besarkan api kompor supaya cepat layu dan matang, lalu aduk merata. Makanan siap disajikan.

2. Kangkung Belacan

Bahan yang dibutuhkan:

- 2 ikat kangkung, buang batangnya

- Garam secukupnya

- Gula secukupnya

- Kaldu bubuk secukupnya

- 80 ml air

Bumbu halus:

- 5 biji cabai rawit

- 5 biji cabai merah

- 2 siung bawang putih

- 6 siung bawang merah

- 1 sdt terasi

- 1 sdm udang halus

- ½ buah tomat

Cara pembuatan:

1. Panasakan minyak dan tumis bumbu halus hingga wangi, kemudian tambahkan air sedikit dan masak hingga mendidih.

2. Tambahkan garam, gula dan kaldu bubuk secukupnya. Kemudian koreksi rasa.

3. Tambahkan sayur kangkung dan aduk rata, masak kangkung hingga matang di api besar. Angkat dan tata di piring. Makanan siap disajikan.

3. Kangkung Tauco

Bahan yang dibutuhkan:

- 2 ikat kangkung, buang batangnya

- 4 biji cabai rawit, iris

- 2 biji cabai merah, iris

- 2 siung bawang putih, cincang halus

- 4 siung bawang merah, iris

- 1 sdm tauco

- ½ sdt saus tiram

- Garam secukupnya

- Gula secukupnya

- Kaldu bubuk secukupnya

Cara pembuatan:

1. Panaskan minyak dan tumis bawang merah, bawang putih, cabai rawit dan cabai merah hingga wangi.

2. Tuang tauco, saus tiram dan air sedikit lalu aduk hingga rata. Kemudian tambahkan masukkan kangkung dan masak hingga matang.

3. Masukkan garam, gula dan kaldu bubuk secukupnya lalu aduk hingga rata. Kemudian koreksi rasa. Angkat dan tata di piring. Makanan siap disajikan.

4. Kangkung Bumbu Rujak

Bahan yang dibutuhkan:

- 1 ikat kangkung

­- Garam secuupnya

Bumbu Rujak:

- 5 biji cabai rawit

- Gula merah secukupnya

- 1 sdt asam jawa

- Terasi secukupnya, bakar

Cara pembuatan:

1. Potong kangkung agak panjang, cuci bersih di air mengalir.

2. Masak air hingga mendidih, masukkan kangkung dan garam secukupnya. Rebus hingga kangkung layu. Angkat dan tiriskan.

3. Haluskan bumbu rujak lalu tambahkan garam, dan air panas, aduk hingga rata dan koreksi rata.

4. Tata kangkung di atas pirin dan siram dengan bumbu rujak. Makanan siap disajikan.

5. Hot Plate Kangkung

Bahan yang dibutuhkan:

- 2 ikat kangkung

- 3 siung bawang merah, iris

- 2 siung bawang putih, cincang halus

- 7 biji cabai rawit, iris

- Terasi secukupnya

- Garam secukupnya

- Gula secukupnya

Bahan topping:

- 50 gr daging ayam, potong kecil-kecil

- 2 siung bawang putih, cincang halus

- 1 sdt saus tiram

- 1 sdt saus tomat

- 1 sdm saus sambal

- Kaldu bubuk secukupnya

Cara pembuatan :

1. Panaskan minyak lalu tumis bawang merah dan bawang putih hingga wangi.Tambahkan terasi dan cabai, aduk hingga rata.

2. Masukkan kangkung, lalu aduk hinggar rata. Tambahkan garam dan gula secukupnya kemudian koreksi rasa. Angkat dan tata di piring.

3. Untuk membuat toppping, panaskan minyak dan tumis bawang putih bersama ayam.

4. Masukkan saus tomat, saus sambal, saus tiram, air sedikit dan kaldu bubuk secukupnya. Kemudian koreksi rasa. Angkat dan tata di atas tumisan kangkung. Makanan siap disajikan

Selamat Mencoba!

Editor : -

Tag : #kangkung    #olahan kangkung    #resep kangkung    #resep makanan   

BACA JUGA

BERITA TERBARU