5 Tim Liga Belanda yang Pernah Lolos ke Babak Knock out Liga Champions

Liga Belanda 2022/2023 (Foto: Soccertimes.com)

PARBOABOA – Pada tiap penyelenggaraan UEFA Champions League (UCL), klub asal Belanda tidak pernah sekalipun absen. Namun, mereka jarang berbicara banyak dan lebih sering kalah pada fase grup.

Dari sekian klub Liga Belanda yang ada, hanya Ajax Amsterdam yang kerap berbuat banyak. Mereka mampu menembus babak knock out. Sisanya sesekali saja.

Dalam sejarahnya, terdapat lima klub Liga Belanda yang pernah lolos ke babak knock-out Liga Champions. Klub mana sajakah itu? Simak selengkapnya di bawah Iini.

1. PSV Eindhoven

PSV Eindhoven merupakan 1 dari 3 klub Liga Belanda yang pernah menjadi juara UEFA Champions League. PSV Eindhoven menjadi juara UCL pada 1988 ketika format kompetisi ini masih European Champion Cup.

Pada era UCL yang baru, PSV Eindhoven pernah empat kali lolos ke babak knock out. Prestasi tertingginya adalah menjadi semifinalis UCL 2005. Kala itu, mereka kalah dari AC Milan melalui agresivitas gol tandang.

2. Ajax Amsterdam

Bukan rahasia jika Ajax Amsterdam merupakan penguasa Liga Belanda. Hal ini cukup beralasan. Ajax menjadi klub Belanda dengan jumlah gelar juara Liga Belanda dan UEFA Champions League terbanyak.

Ajax Amsterdam pernah tiga kali menjadi juara European Champions Cup, yakni pada 1971, 1972, dan 1973. Sedangkan, pada era baru, Ajax Amsterdam telah menjadi juara UCL 1995. Tak heran jika Ajax Amsterdam sangat disegani.

3. Feyenoord Rotterdam

Feyenoord Rotterdam menjadi klub Liga Belanda lain yang pernah menjuarai Champions League. Mereka mendapatkannya pada 1970 ketika kompetisi ini masih berada di format European Champions Cup.

Pada era baru, Feyenoord hanya sekali menembus babak knock out. Momen tersebut terjadi pada UEFA Champions League 1994, ketika mereka kalah dari FC Porto dengan agregat 1-0 pada second round.

4. Sparta Rotterdam

Feyenoord tidak berdiri sendiri sebagai klub di Rotterdam. Mereka memiliki saingan berat bernama Sparta Rotterdam yang juga pernah ikut dan lolos ke babak knock out UEFA Champions League.

Meski tak pernah menjadi juara seperti Feyenoord, Sparta Rotterdam patut bangga dengan sejarah mereka. Momen lolosnya Sparta Rotterdam ke babak knock out terjadi pada 1958. Kala itu, mereka kalah pada babak delapan besar dari Vasas SC, Hungaria.

5. AZ Alkmaar

AZ Alkmaar termasuk klub elite Liga Belanda. Namun, mereka sangat jarang menjadi juara dan hanya sekali ikut UEFA Champions League format baru. Momen tersebut terjadi pada 2010 ketika AZ Alkmaar harus tersingkir pada babak grup.

Ketika berada di format lama, AZ Alkmaar pernah sekali masuk ke fase knock out European Champions Cup. Sayangnya, mereka kalah pada babak 16 besar kala bertemu Liverpool pada 1982.

Sebetulnya, terdapat tujuh klub asal Belanda yang pernah menembus babak knock out UCL. Namun 2 dari 7 klub tersebut, DWS Amsterdam dan Rapid JC, sudah tidak aktif.

Editor: -
TAG :
Baca Juga
LIPUTAN KHUSUS