parboaboa

Sebuah Truk Ekspedisi Terbakar di Madina

Sarah | Daerah | 22-04-2022

Truk ekspedisi terbakar di Madina (Sindonews)

PARBOABOA, Medan - Satu unit truk ekspedisi terbakar di Jalan Lintas Timur, Desa Pidoli Dolok, Kecamatan Panyabungan, Kabupaten Mandailing Natal (Madina), Sumatera Utara (Sumut), Jumat (22/4/2022) sekitar pukul 05.00 WIB.

Kasat Lantas Polres Mandailing Natal, AKP Samsul Arifin Batubara mengatakan, peristiwa itu bermula saat truk ekspedisi yang  dikendarai oleh Hamdan datang dari Medan menuju Padang.

Setiba di lokasi, truk tersebut tiba-tiba saja mengeluarkan percikan api. Karena sangat panik, sang sopir langsung menceburkan truk itu dari atas jembatan ke dalam sungai.

Samsul menyebut, api baru dapat dipadamkan atas bantuan dua unit mobil pemadam kebakaran (damkar) dari Pemkab Madina.

"Truk dari Medan tujuan Padang, ini tiba-tiba saja terbakar saat melintas di Jalan Lintas Timur Panyabungan," katanya.

Berutung tidak ada korban jiwa atas kejadian itu. Hanya saja, seluruh barang bawaan truk ludes terbakar.

"Kalau supirnya tidak apa-apa, mungkin saat ini masih syok," ucapnya.

Samsul menerangkan, hingga saat ini belum diketahui apa penyebab pasti dari kebarakan truk itu.

Editor : -

Tag : #truk ekpedisi    #madina    #daerah    #demkar    #pemkab madina    #berita sumut   

BACA JUGA

BERITA TERBARU