parboaboa

Dinihari, Toko Grosir Sembako Dibobol Pencuri, Rugi Rp69 Juta

Mhd. Ansori | Daerah | 27-02-2023

Toko Grosir Sembako Fizzi yang berlokasi di Jalan Gunung Arjuna Lingkungan II, Kelurahan Mekar Sentosa, Kecamatan Rambutan, Kota Tebing Tinggi, mengalami pencurian pada Senin (27/02/2023). (Foto : Parboaboa/Muhammad Anshori)

PARBOABOA, Tebing Tinggi - Senin (27/02/2023), Toko Grosir Sembako Fizzi yang berlokasi di Jalan Gunung Arjuna Lingkungan II, Kelurahan Mekar Sentosa, Kecamatan Rambutan, Kota Tebing Tinggi, mengalami pencurian.

Ditaksir akibat peristiwa tersebut pemilik toko Rudi Hartono mengalami kerugian Rp69 juta.

Saat dikonfirmasi, Rudi mengatakan, pelaku berjumlah empat orang. Dua pelaku beraksi di dalam toko, sedangkan dua orang lagi menunggu di luar.

“Kejadiannya itu sekitar pukul 03.00 WIB. Pelaku datang menggunakan mobil. Dua orang pelaku masuk dengan merusak pintu depan toko saya, dan dua lagi menunggu di luar. Toko saya ini yang jaga kan karyawan saya, dia sempat terbangun saat pelaku merusak pintu depan. Tapi tidak berani mendatangi pelaku karena jumlah pelaku lebih dari satu orang,” katanya kepada Parboaboa, Senin (27/02/2023).

Rudi menyebut, pelaku mencuri 268 pak rokok dengan berbagai macam jenis, serta mengambil uang di laci senilai Rp50 ribu.

“Totalnya kurang lebih Rp69 juta. Saya padahal baru belanja kemarin,” jelasnya.

Terpisah, Kepala Kepolisan Sektor (Kapolsek) Rambutan, AKP Iswadi membenarkan adanya kasus pencurian di sebuah ruko grosir milik Rudi Hartono.

“Benar telah terjadi pembongkaran ruko yang mana barang-barang yang hilang yaitu berupa rokok-rokok. Kerugian ditaksir sekitar Rp69 juta. Saat ini masih kita upayakan untuk mencari pelaku-pelaku tersebut,” pungkasnya.

Editor : Betty Herlina

Tag : #pencurian    #tebing tinggi    #grosir    #maling    #berita sumut   

BACA JUGA

BERITA TERBARU