parboaboa

Tolak PPKM Darurat di Tegal, Puluhan Pelajar Diamankan

rini | Daerah | 19-07-2021

Pelajar yang hendak melakukan demo diamankan Polres Tegal

Aksi penolakan perpanjangan PPKM Darurat kembali terjadi.  Ajakan demo yang kembali beredar di media sosial, memancing puluhan pelajar berkumpul hendak melakukan demo di Tegal.

Menurut Kapolres Tegal Kota AKBP Rita Wulandari, kedatangan mereka ke Kota Tegal untuk mengikuti ajakan aksi unjuk rasa menolak dan menentang PPKM Darurat yang beredar melalui media sosial yang akan dilakukan mahasiswa. Padahal, kelompok mahasiswa yang hendak melakukan aksi, sudah mengklarifikasinya dan diganti audiensi dengan Forkopimda Kota Tegal.

Beberapa pelajar juga sempat melkukan perlawanan dan menentang petugas yang hendak membubarkan kerumunan.

"Mereka juga sempat menantang petugas dengan mengacungkan jari tengah dan melakukan penyerangan secara fisik. Ada juga, petugas yang mereka tabrak, sehingga mengalami luka-luka," ungkap AKBP Rita, Senin (19/7/2021).

Motif para pelajar ini hanya ikut-ikutan. Penyebar berita palsu ini masih diselidiki. Beberapa handphone, ban, bensin disita petugas kepolisian.

Pelajar yang diamankan langsung menjalani tes swab antigen. Dua orang dinyatakan positif covid-19.

"Dari ke 69 anak tersebut kita lakukan Test Swab Antigen dengan hasil terdapat 2 orang reaktif dan langsung kita kirim ke Rusunawa untuk isolasi mandiri, kemudian 7 orang kita lakukan pemeriksaan pendalaman dan 60 orang kita berikan pembinaan melalui orang tua, Dinas asosial dan tokoh masyarakat," terang Rita. 

 

Editor : -

Tag : #daerah   

BACA JUGA

BERITA TERBARU