Bagian Kepala Dilindas Mobil, Warga Medan Tewas Setelah Menjadi Korban Tabrak Lari di Sibolangit

Mayat korban tabrak lari ditutupi daun pisang di pinggir jalan di Desa Sibolangit, Deliserdang, Minggu (12/9/2021).

PARBOABOA, Deliserdang – Seorang pria terwas setelah menjadi korban insiden tabrak lari di Jalan Jamin Ginting, desa Sibolangit, Kabupaten Deliserdang, Sumatera Utara.

Korban tewas merupakan seorang penguna jalan bernama Benny Rumahole Manalu.

Korban diketahui merupakan warga Jalan Pintu Air IB Nomor 425, Linggkungan XX, Kelurahan Kwala Bekala, Kecamatan Medan Johor.

Saat ditemukan warga, jasad Benny tergeletak di badan jalan Jamin Ginting, desa Sibolangit, Kabupaten Deliserdang dengan kondisi kepala pecah.

Diduga korban tewas dengan dilindas mobil pada bagian kepalanya. Jenazah tampak ditutupi daun pisang dan tampak ceceran darah kental di jalan sekitar lokasi tabrakan.

Kanit Laka Lantas Polsek Pancurbatu, Iptu R Purba mengatakan mayat korban ditemukan warga sekitar pada hari Minggu (12/9/2021) sekira pukul 08.32 WIB.

"Korban tabrak lari, dari identitasnya korban diketahui merupakan warga kota Medan," kata Purba, pada Minggu (12/9/2021).

Sayangnya, untuk kronologis kejadian, Purba mengaku belum mengetahui secara detail. Dia cuma tahu bahwa korban merupakan warga Kota Medan, sebagaimana tercantum pada kartu identitas korban.

Saat ditanyakan mengenai penanganan dan tindak lanjut, Purba cuma mengatakan bahwa pihak kepolisian sudah mengevakuasi jenazah korban ke rumah sakit terdekat. Purba juga belum bisa menjelaskan mengenai upaya lebih lanjut dalam mencari atau memburu pelaku tabrak lari ini.

Editor: -
TAG :
Baca Juga
LIPUTAN KHUSUS