Cara Membuat Kopi V60 ala Cafe dengan Mudah

Cara Membuat Kopi V60 ala Cafe dengan Mudah (Foto: Instagram/@kopisimbah)

PARBOABOA - Tahukah Anda bahwa proses pembuatan kopi dengan V60 dimulai oleh seorang ibu di Italia pada 1908? Perempuan tersebut menginginkan agar kopi yang diminumnya tidak meninggalkan ampas.

Maka dari itu, dia mulai menggunakan kertas filter yang dibuat dari buku catatan sekolah anaknya. Seiring berjalannya waktu, kejadian ini menginspirasi lahirnya teknik pembuatan kopi manual brew, atau metode seduh menggunakan alat manual, yang saat ini banyak diterapkan di kafe-kafe.

Pada dasarnya, ada berbagai macam peralatan kopi untuk teknik manual brew, antara lain aeropress, Vietnamese drip, syphon, chemex, french press, dan V60.

Namun, salah satu alat manual brew yang paling populer digunakan di banyak kafe adalah V60. Untuk mengetahui lebih lanjut seputar alat V60 ini, simak ulasannya berikut ini!

Sejarah Singkat V60

Peralatan kopi manual ini pada mulanya dibuat di Tokyo, Jepang oleh sebuah perusahaan kimia. Produk gelas V60 yang dihasilkan pada saat itu menggunakan 100% mineral alami. Tujuanya adalah agar alat ini mampu tahan akan panas. Baru kemudian alat ini dikombinasikan dengan peralatan seduh lain berupa dripper dan kertas filter berbentuk huruf V dengan sudut 60 derajat.

Berdasarkan hal inilah V60 lahir dan digunakan oleh banyak orang di seluruh dunia untuk membuat kopi. Kini dripper V60 sendiri dapat terbuat dari plastik, aluminium, dan bahkan keramik. Sementara kertas filternya harus menggunakan kertas khusus untuk menyaring bubuk kopi.

Apa Itu Manual Brew?

Sebelum kita membahas mengenai teknik manual brew menggunakan V60 atau teknik lainnya, ada baiknya membahas terlebih dahulu mengenai teknik manual brew itu sendiri.

Manual brew adalah teknik pembuatan kopi dengan cara manual tanpa menggunakan mesin espresso. Meskipun tidak menggunakan mesin espresso, teknik manual brew masih membutuhkan beberapa alat yang mengandung kertas penyaring khusus untuk pembuatan kopi. Dengan perlengkapan yang sederhana, Anda pun bisa membuat manual brew di rumah.

Daya Tarik Alat Kopi V60

Melihat dari sisi penggunaannya, terdapat beberapa daya tarik yang ditawarkan oleh V60, antara lain sebagai berikut:

  • Bentuknya yang kerucut dengan sudut yang dimilikinya membuat air bisa mengalir ke pusat kopi dan juga memperpanjang waktu penyerapan air dan kopi
  • Adanya rusuk spiral yang terdapat dari ujung sampai ke puncak menjadikan kopi dapat mengembang secara maksimal saat disiram air panas
  • Hadirnya aroma kopi yang kuat tanpa ampas di secangkir gelas

Cara Membuat Kopi Pakai V60

Untuk proses pembuatan kopi dengan menggunakan alat kopi V60, cara-cara yang biasanya diterapkan adalah sebagai berikut ini:

  • Basahi kertas filter terlebih dahulu agar serat kertas tidak bercampur di dalam kopi serta bebas dari aroma yang akan mengganggu kualitas kopi
  • Buang air di dalam gelas dan masukkan kopi dengan tingkat gilingan medium sebanyak 24 gram
  • Tuang air panas untuk pertama kalinya (blooming) untuk mengetahui seberapa segar kopi yang akan diseduh. Tuangan ini berguna untuk mengeluarkan karbondioksida pada kopi.
  • Tunggu selama 20-30 detik sebelum menuang kembali air panas
  • Proses menuang air panas ke kertas memakan waktu 2-3 menit

Total air yang dihasilkan akan menjadi 360 ml dengan rasio 1:15. Dengan menerapkan metode V60, Anda akan mendapatkan rasa kopi yang clean, smooth, dan dengan bright acidity. Adapun tips menyeduh kopi dengan V60, yaitu:

  • Gunakan cerek khusus dengan aliran yang konsisten agar suhu air tidak berubah
  • Lakukan gerakan melingkar dan stabil di tengah saat menuang air agar rasanya sesuai
  • Pastikan kertas filternya hanya digunakan sekali

Teknik Manual Brew Lainnya

Selain V60, sebenarnya masih banyak cara lain untuk menyeduh kopi dengan metode manual brew ini, yaitu:

1. French press

Untuk membuat kopi manual brew dengan menggunakan French press dibutuhkan gelas khusus. Cara menggunakan French press adalah dengan menuangkan bubuk kopi dan air panas ke dalam gelas French press, kemudian diamkan kurang lebih 4 menit, kemudian tekan bagian tuas secara perlahan ke bawah. Setelah itu, sajikan.

2. Aeropress

Aeropress adalah teknik pembuatan kopi menggunakan tekanan udara. Aeropress ini seringkali menjadi pilihan teknik membuat kopi untuk traveling, karena bahan alat kopi yang satu ini tidak mudah pecah dan mudah dibawa-bawa. Mirip seperti French press, Anda membutuhkan alat khusus Aeropress dan menekannya setelah air dituang.

3. Vietnam drip

Vietnam drip atau kopi tetes merupakan salah satu metode manual brew selain V60 yang praktis digunakan sehari-hari. Alat Vietnam drip ini juga sebenarnya cukup mudah digunakan, yaitu dengan meletakan drip di atas cangkir, kemudian menambahkan bubuk kopi dan air panas secara perlahan. Dalam proses ini, Anda perlu menunggu beberapa menit hingga seluruh kopi menetes semua ke dalam gelas. Nah, biasanya, Vietnam drip ini disajikan dengan susu kental manis sehingga memiliki rasa yang pas dan tidak terlalu kuat.

4. Chemex

Alat manual brew yang satu ini mirip seperti jam pasir. Untuk membuat kopi dengan chemex, pertama-tama tuangkan kopi pada chemex yang sudah diberi kertas filter, kemudian tuangkan 50 ml air dengan gerakan melingkar, diamkan selama 30 detik dan ulangi beberapa kali hingga mendapatkan takaran yang sesuai.

5. Tubruk

Teknik penyeduhan kopi tradisional yang sudah lama dikenal di Indonesia ini ternyata termasuk dalam metode manual brew lho. Untuk membuat kopi tubruk, Anda hanya perlu menuangkan bubuk kopi ke dalam cangkir dan menyeduhnya dengan air panas. Ciri khas kopi tubruk ini adalah bubuk kopi yang masih ada di dalam cangkir, sehingga Anda perlu menunggu beberapa saat hingga bubuk kopi mengendap ke bagian dasar cangkir sebelum dinikmati.

6. Sanger

Nah, ini juga salah satu metode manual brew yang menarik yang banyak ditemukan di Aceh. Pada dasarnya, kopi sanger ini adalah kombinasi antara kopi, gula dan susu kental manis. Ciri khas kopi Sanger ini ada pada buih kopi yang dihasilkan dari pengocokan kopi secara cepat yang menghasilkan buih.

Itulah sekilas perkenalan teknik manual brew menggunakan V60. Yang jelas, dibutuhkan pengetahuan dan keterampilan khusus untuk menerapkan teknik manual brew secara umum, khususnya saat mengoperasikan peralatan kopi V60.

Editor: Juni Sinaga
TAG :
Baca Juga
LIPUTAN KHUSUS