PARBOABOA, Yogyakarta - Menghitung wisata yang ada di Jogja tentunya tak ada habisnya. Pasalnya Kota Gudeg ini menyimpan sejuta wisata yang memesona, dari wisata budaya, kuliner hingga wisata alamnya.
Nah, jangan ngaku petualang sejati kalau belum mengeksplore wisata-wisata yang ada di sekitar Jogja.
Banyak tempat wisata alam Jogja yang asri dan asik untuk kamu kunjungi. Salah satunya destinasi wisata goa yang tak kalah keren dan hits dari wilayah lain.
Mayoritas goa-goa yang ada di Jogja, merupakan goa kapur yang memiliki pemandangan stalaktit dan stalakmit yang begitu menawan.
Kamu bisa menghilangkan stres dan lebih menenangkan pikiran dengan menyaksikan pemandangan alam yang menakjubkan ini.
Selain menkmati keindahannya, di goa-goa ini juga siap menantang adrenalin kamu. Salah satunya di goa pindul kamu dapat melakukan river tubing.
Untuk kamu yang ingin berlibur ke Jogja, berikut Parboaboa.com rangkum dari berbagai sumber destinasi wisata goa di Jogja keren dan hits. Check it out!
1. Goa Jomblang
Negeri bawah tanah di Jogja yang pertama ini memiliki keunikan di dalamnya. Apa itu? Sebuah hutan purba yang masih hidup dan tumbuh subur hingga saat ini. Hijau dan lebat vegetasinya.
Goa Jomblang ini bertipe collapse doline. Sebuah proses geologi akibat runtuhnya tanah beserta tumbuhan atau vegetasi di atasnya ke dasar bumi.
Jadi, ketika kamu menuruni Goa Jomblang ini, kamu akan melihat dan merasakan keindahan hutan hujan di dasar bumi.
Selain itu, Goa Jomblang ini juga sebagai alternatif jalan masuk menuju Goa Grubug dengan keindahan cahaya surganya.
2. Goa Pindul
Ke Jogja belum lengkap kalau belum mengunjungi salah satu destinasi wisata unggulan dan terkenal di Gunungkidul. Goa pindul terletak di Wonosari, Gunungkidul.
Goa ini semakin terlihat keren dan memesona dengan keberadaan sungai oya yang mengalir di bawahnya.
Untuk mengunjungi goa pindul jangan khawatir tersesat, karena di pinggir-pinggir jalan banyak orang-orang yang akan menawarkan paket guide ke Goa Pindul.
Di wisata ini kamu bisa melakukan aktivitas seperti cave tubing atau wisata air susur goa dengan menggunakan ban, dan helm.
3. Goa Kalisuci
Goa Kalisuci merupakan sebuah kawasan karst yang di bawahnya terdapat sungai yang mengalir dengan arus tenang. Tempat ini salah satu wisata untuk cave tubing terbaik selain goa Pindul. Panjang goa kalisuci sekitar 600-700 meter dengan memakan waktu sekitar 2 jam. Kamu bisa menyusuri lorong-lorong gelap di dalam goa, dengan menggunakan perahu karet yang disediakan di wisata tersebut.
Serunya lagi ada beberapa goa yang terhubung di sekitar kawasan karst kalisuci, yang semuanya dapat ditelusuri dalam satu waktu. Goa-goa tersebut yaitu goa glatikan, goa suci, goa buri omah, goa gelung dan goa brubug.
4. Goa Kiskendo
Goa Kiskendo menjadi tempat yang disakralkan dan memiliki sejarah yang berkaitan dengan pewayangan.
Di dalam goa yang berlokasi di Kulon Progo ini terdapat stalakmit berbentuk lidah raksasa. Stalakmit ini dipercaya sebagai lidah dari dua raksasa yang pernah tinggal di goa ini, Mahesasura dan Lembusura namanya.
5. Goa Cerme
Goa yang ketiga berasal dari kabupaten bantul Yogyakarta yaitu goa cerme. Untuk mencapai tempat ini membutuhkan setidaknya kurang lebih 1 jam dari pusat kota Yogyakarta menggunakan kendaraan bermotor.
Yang istimewa dari goa ini adalah terdapat air terjun di dalamnya. Kedalaman goa ini yaitu 1,5 kilo meter.
Untuk mencapai gerbang goa ini kita harus melewti 759 anak tangga, jadi harus nyiapin fisik yang kuat ya kalau mau berkunjung ke goa ini.
Lantai goa ini di genangi air sungai sedalam 1 hingga 1,5 meter. Selain itu terdapat panggung pertemuan, air zam zam,mustoko, air suci, watu kali, pelungguhan/paseban, kahyangan, grojogan sewu, air air penguripan, gamelan, batu gilang, lumbung padi, gedung sekakap, kraton, panggung, goa lawa dan watu gantung.
6. Goa Cokro/Luweng Cokro
Goa Cokro, atau masyarakat sekitar akrab memanggilnya Luweng Cokro. Negeri bawah tanah di Jogja yang satu ini hampir mirip dengan Goa Grubug, ada cahaya yang menerobos masuk ke dalam goa.
Sama seperti ketika kamu ingin memasuki Goa Jomblang maupun Goa Grubug. Kamu harus menuruni goa tersebut dengan menggunakan teknik seutas tali atau single rope technic (SRT).
Kedalaman goa ini sekitar 18 meter dan memiliki 2 mulut goa. Berbeda dengan Jomblang dan Grubug yang memiliki mulut goa sangat besar.
Di Luweng Cokro ini mulut goanya bisa dibilang sangat kecil. Mulut goa yang pertama sekitar 1,5 meter X 0,8 meter, sedangkan mulut goa yang kedua itu lebih kecil dari yang pertama. Jadi memang agak sulit untuk memasukinya.
Tetapi tenang saja, di sana sudah ada para pemandu profesionalnya yang akan menurunkan dan menaikanmu dengan cara dan alat yang aman.
7. Goa Tanding
Tak jauh dari goa pindul terdapat goa yang memiliki penampakan keren. Lokasinya di Gelaran 2, Bejiharjo, Karangmojo, Gunungkidul. Ya wisata goa tanding tergolong masih baru.
Namun, jangan salah jika kamu sudah menyusuri goa ini, kamu akan takjub dengan keindahan di dalamnya.
Goa tanding juga memiliki sungai bawah tanah, dengan kedalaman air sekitar 3 meter. Panjang sungai bawah tanah ini sekitar 450 meter.
Di wisata ini kamu bisa melakukan river boating di sungai bawah tanah Goa Tanding tersebut. Selain sensasi river rafting, kamu juga bisa mengamati ornamen goa yang masih hidup disana.
8. Goa Rancang Kencono
Setelah puas berbasah-basahan dengan mengunjungi beberapa goa yang ada di Gunungkidul, tak ada salahnya mampir ke goa rancang kencono.
Goa ini terletak di Desa Bleberan, Kecamatan Playen. Goa Rancang Kencono termasuk goa purba, di dalamnya terdapat pohon klumpit besar yang usianya sudah ratusan tahun.
Setelah menyusuri beberapa anak tangga, terdapat tiga ruangan di dalam goa yang salah satunya berukuran besar menyerupai aula.
Goa ini konon dulu digunakan untuk tempat persembunyian dan pertemuan Laskar Mataram. Mereka menyusun rencana strategi mengusir belanda dari Kasultanan Yogyakarta. Oleh sebab itu goa tersebut dinamai goa rancang kencono.
Nah, itulah tadi beberapa rekomendasi wisata goa di Yogyakarta yang bisa kamu kunjungi. Happy holiday!
Editor: -