parboaboa

Heddy Lugito Mundur dari Jabatan Komisaris BUMN

Apri Siagian | Nasional | 13-09-2022

Ketua DKPP Heddy Lugito (Foto: KOMPAS.com / VITORIO MANTALEAN)

PARBOABOA, Jakarta - Ketua Dewan Kehormatan Penyelenggaraan Pemilu (DKPP) Heddy Lugito, menyebut dirinya akan mengajukan pengunduran diri dari jabatan komisaris independen BUMN, PT Sang Hyang seri (Persero).

Ia diangkat sebagai komisaris pada 2 Desember 2021, sesuai dengan Keputusan Menteri BUMN selaku Rapat Umum Pemegang Saham Nomor SK-383MBU/12/2021.

Heddy mengaku telah menghubungi menteri BUMN Erick Thohir via Wa tentang rencana pengunduran diri dari jabatan komisaris BUMN. Ia juga mengklaim telah mendapat restu dari Erick.

"Sejak Sabtu kemarin saya sudah memutuskan mengundurkan diri dari posisi Komisaris PT Sang Hyang Seri (Persero). Kemarin, saya memberi tahu Menteri BUMN lewat telepon dan WA. Beliau, bisa menerima pengunduran diri saya," ungkap Heddy melalui pesan singkat, Minggu (11/09).

Keputusan ini diambil, karena Heddy ingin lebih fokus pada tugas yang diberikan Presiden Jokowi kepadanya. Terlebih secara aklamasi ia juga dipercaya oleh anggota DKPP lainnya untuk memimpin DKPP lima tahun mendatang.

“Tidak boleh 'dimadu'. Mari kita bergandeng tangan, bekerja keras, fokus meningkatkan kualitas Pemilu dan demokrasi di negeri yang kita cintai ini," ujarnya.

Sebelumnya, ketika terpilih menjadi ketua DKPP pada Kamis (08/09/2022), Ia sempat mengatakan bahwa dia merasa tidak perlu mundur dari jabatannya sebagai komisaris BUMN di bidang pertanian khususnya penyediaan benih.

Menurutnya, rangkap jabatan yang dimilikinya tidak akan menimbulkan konflik kepentingan.

‘’Ruang DKKP dan BUMN kan beda. Sejauh ini tidak ada konflik kepentingan antara BUMN dan DKKP. Yang satu Lembaga bisnis dan yang satunya lagi lembaga etik,’’ ujarnya.

Heddy Lugito dipilih menjabat sebagai ketua (DKPP), dimulai dari periode 2022-2027. Heddy dipilih secara aklamasi dalam sidang pleno dikantor DKPP, jakarta pusat.

Siang ini, DKPP sudah melakukan pungutan suara terhadap pemilihan ketua DKPP periode 2022-2027.

‘’Alhamdullilah secara aklamasi sudah terpilih. Kita sudah sepakat, dan anggota DKPP semua juga sepakat menunjuk saya sebagai ketua DKPP periode 2022-2027, ujar Heddy.

Pelantikan ini dimuat dalam keKpres Nomor 82/P Tahun 2022 tentang Pemberhentian dan Pengangkatan Anggota Dewan Kehormatan Penyelenggara Pemilu Unsur Tokoh Masyarakat.

Heddy mengatakan akan fokus pada jabatannya saat ini sebagai Ketua DKPP, dan dia juga berharap dapat meningkatkan kualitas pemilu 2024 mendatang.

Sepak Terjang Heddy Lugito

Heddy lugito lahir di Boyolali, pada 5 Juni 1960. Dia juga merupakan lulusan dari universitas Diponegoro, Semarang, Jawa tengah, pada 1987, yang meraih gelar Sarjana ilmu budaya.

Pernah Menjabat sebagai Pemimpin Redaksi Media

Heddy lugito juga pernah terjun ke didunia Jurnalistik, dan menghabiskan lebih dari 25 tahun berkarir di media massa, selain itu Heddy juga pernah menjabat sebagai Pemimpin Redaksi Majalah Gatra dan merangkap pemimpin Redaksi Gatranews.com.

Pemimpin Komisaris BUMN

Pada periode 2016-2020, Heddy menjabat Komisaris PT Pelindo III. Selanjutnya, dia diangkat sebagai Komisaris Independen PT Sang Hyang Seri berdasarkan Keputusan Menteri BUMN selaku Rapat Umum Pemegang Saham Nomor SK-383MBU/12/2021 tanggal 2 Desember 2021. Hingga kini dia menjabat sebagai komisaris PT Sang Hyang Seri, padahal dia juga menjabat Ketua DKKP terpilih melalui sidang pleno.

Editor : -

Tag : #bumn    #heddy lugito    #nasional    #dkpp    #erich thohir   

BACA JUGA

BERITA TERBARU