parboaboa

Microsoft Luncurkan Surface Pro 9, Tablet dengan 2 Varian Chip

Wanovy | Teknologi | 13-10-2022

Microsoft Surface Pro 9

PARBOABOA - Microsoft meluncurkan lini tablet Surface terbaru, yaitu Surface Pro 9. Tablet ini tablet pertama hasil penggabungan seri Surface Pro reguler dengan Surface Pro X, yang dimulai tahun ini.

Peleburan seri Surface dilakukan Microsoft untuk menyederhakaan lini Surface Pro Microsoft. Sehingga diharapkan pelanggan akan lebih mudah memiliki perangkat berdasarkan kebutuhan.

“Kami menyederhanakan jajaran Surface Pro kami dengan Surface Pro 9. Sehingga memudahkan pelanggan untuk memilih perangkat berdasarkan kebutuhan individu, seperti kinerja dan konektivitas,” ujar juru bicara Microsoft.

Surface Pro 9 membawa PixelSense Flow 13 inch dengan aspek rasio 3:2 dan refresh rate 120Hz. Di bagian atas layar terdapat kamera HD, speaker Omnisonic dan mikrofon terarah.

Microsoft turut menyematkan chip G6 khusus untuk memberikan umpan balik taktil saat menulis di layar.

Disertakan fitur Ink Focus di Microsoft OneNote dan aplikasi GoodNotes yang menjanjikan pengalaman menulis yang lebih realistis.

Surface Pro 9 memiliki dua pilihan prosesor: prosesor Intel Core generasi ke-12 yang dibangun di atas platform Intel EVO dengan Thunderbolt 4 dan Microsoft SQ3 yang ditenagai oleh Qualcomm Snapdragon dengan konektivitas 5G.

Dengan prosesor Intel Core generasi ke-2, laptop ini dikatakan menawarkan kinerja 50% lebih banyak daripada Surface Pro 8.

Sementara Surface Pro 9 yang didukung SQ3 Microsoft diklaim memiliki daya tahan baterai yang sangat lama hingga 19 jam.

Selain itu, prosesor juga akan menyertakan Neural Processing Unit (NPU) baru yang mampu melakukan lebih dari 15 triliun kalkulasi per detik.

Surface Pro 9 menampilkan casing aluminium berkualitas tinggi yang dibalut dengan opsi warna baru, yakni Graphite, Platinum, Saphire dan Forest.

Untuk memperingati 10 tahun Surface, Microsoft telah berkolaborasi dengan rumah desain global "Liberty" yang berbasis di London untuk menghadirkan keyboard Surface Pro edisi terbatas.

Harga Surface Pro 9 sebagai berikut:

  • Intel Core i5, RAM 8GB, SSD 128GB: USD 999 (Sekitar Rp 15,3 juta)
  • Intel Core i5, RAM 8GB, SSD 256GB: USD 1.099.99 (Sekitar Rp 16,8)
  • Intel Core i5, RAM 16GB, SSD 256GB: USD 1.399.99 (Sekitar Rp 21,5 juta)
  • Intel Core i7, RAM 16GB, SSD 256GB: USD 1.599.99 (Sekitar Rp 24,5 juta)
  • Intel Core i7, RAM 16GB, SSD 512GB: USD 1.899.99 (Sekitar Rp 29,1 juta)
  • Intel Core i7, RAM 16GB, SSD 1TB: USD 2.199.99 (Sekitar Rp 33,7 juta)
  • Intel Core i7, RAM 32GB, SSD 1TB: USD 2.599.99 (Sekitar Rp 39,8 juta)

Microsoft Surface Pro 9 ini mulai tersedia secara global pada 25 Oktober 2022 mendatang.

Editor : -

Tag : #microsoft    #Surface Pro 9    #teknologi    #gadget    #laptop    #tablet   

BACA JUGA

BERITA TERBARU