parboaboa

Sumber Daya Alam: Pengertian, Jenis dan Cara Melestarikannya

Sarah | Pendidikan | 01-07-2022

Sumber daya alam (foto: kolase google)

PARBOABOA - Manusia membutuhkan banyak hal untuk mencukupi kehidupannya. Salah satu hal yang menjadi penyumbang terbesar bagi kelangsungan hidup manusia adalah sumber daya alam yang melimpah.

Dengan melimpahnya sumber daya alam, manusia dapat memanfaatkan semua itu untuk menunjang kesejahteraan mereka. Mulai dari mencukupi kehidupan pokok, hingga dengan kebutuhan sekunder dan tersier.

Buat kamu yang ingin mengetahui lebih dalam tentang sumber daya alam, yuk ikuti penjelasan berikut!

Pengertian Sumber Daya Alam

Sumber daya alam adalah segala sesuatu yang bisa diambil atau dimanfaatkan dari alam karena memiliki nilai atau manfaat untuk memenuhi kebutuhan manusia.

Jenis-jenis Sumber Daya Alam

Sumber daya alam terdiri dari beberapa jenias. Jenis sumber daya alam sendiri dapat dibedakan berdasarkan sifat, potensi, dan macamnya. Yuk ikuti penjelasan berikut.

1. Jenis sumber daya alam berdasarkan sifatnya

Berdasarkan sifatnya, sumber daya alam terbagi menjadi dua, yakni sumber daya alam fisik dan sumber daya alam hayati.

Ciri-ciri sumber daya alam fisik adalah sumber daya alam yang melimpah dan dapat digunakan oleh seluruh makhluk hidup. Contohnya, air, udara, sinar matahari, dan tanah.

Sedangkan ciri-ciri sumber daya alam hayati adalah dapat dikembangbiakkan kembali. Contohnya, hewan dan tumbuhan.

2. Jenis sumber daya alam berdasarkan lokasinya

Berdasarkan lokasinya, sumber daya alam terbagi menjadi dua jenis yakni, sumber daya alam terrestrial dan sumber daya alam akuatik.

Sumber daya alam terestrial merupakan sumber daya alam yang ada di daratan. Contohnya, hutan, bahan galian, dan tanah.

Sedangkan sumber daya alam akuatik adalah sumber daya alam yang ada di lautan. Contohnya, rumput laut, berbagai jenis ikan, dan gelombang laut.

3. Sumber daya alam berdasarkan pemulihannya

Berdasarkan pemulihannya, sumber daya alam terbagi menjadi dua yakni, sumber daya alam yang dapat diperbarui dan sumber daya alam yang tidak dapat diperbarui.

Sumber daya alam yang dapat diperbarui artinya dapat dikembalikan persediaannya, dapat diperbarui dengan waktu yang cukup cepat, serta dapat dibudidayakan.

Sumber daya alam jenis ini terdiri dari sumber daya alam hayati dan hewani. Contohnya, peternakan, persawahan, perkebunan, pertanian, dan perikanan.

Sedangkan sumber daya alam yang tidak dapat diperbaharui artinya persediaannya tidak dapat dipulihkan sama sekali karena proses terbentuknya di alam jauh lebih lambat jika dibandingkan dengan umur manusia. Contohnya, gas bumi, minyak bumi, bahan mineral, dan batu bara.

Cara Melestarikan Sumber Daya Alam

Melestarikan sumber daya alam adalah hal yang wajib dilakukan oleh manusia. Salah satu caranya adalah dengan pembangunan berkelanjutan.

Berikut beberapa cara yang perlu dilakukan untuk melestarikan alam:

1. Cara menjaga kelestarian sumber daya alam hayati

-Menanam lebih banyak pohon

-Melestarikan tumbuhan serta hewan-hewan langka

-Merawat dan menjaga hutan yang mempunyai banyak pohon untuk kehidupan

-Melakukan tebang pilih dan tidak membakar hutan demi membuka lahan

-Memberikan makan secara rutin kepada hewan yang diternak

2. Cara menjaga kelestarian sumber daya alam non hayati

-Memakai kendaraan umum dibanding kendaraan pribadi guna mengurangi polusi udara

-Menghemat penggunaan air

-Tidak melakukan eksploitasi terhadap sumber daya tambang (minyak bumi, batu bara, emas)

-Tidak mencemari lingkungan dengan membuang limbah ke sungai atau laut

-Melakukan penambangan pada tempat yang tepat, yang telah ditentukan untuk menjaga kesehatan dan kesejahteraan sesama serta kelestarian alam.

Itulah seputar pengertian sumber daya alam lengkap dengan jenis dan cara melestarikannya. Semoga membantu.

Editor : -

Tag : #sumber daya alam    #ilmu pengetahuan alam    #pendidikan    #hayati    #energi   

BACA JUGA

BERITA TERBARU