parboaboa

Kemenag: Nilai Rata-Rata Kelulusan Nasional Uji Kompetensi Mahasiswa PPG Naik Jadi 80%

Desy | Pendidikan | 02-12-2022

Rapat Koordinasi Pasca Pelaksanaan Sertifikasi Guru Madrasah Angkatan II, Kamis (01/12/2022). (Foto: dok. Kemenag.go.id)

PARBOABOA, Jakarta – Nilai rata-rata kelulusan nasional Uji Kompetensi Mahasiswa Program Pendidikan Guru (UKM PPG) untuk angkatan II mencapai angka 80,02 persen.

“Rata-rata kelulusan nasional UKM PPG dalam Jabatan Mapel Agama Angkatan II di Kementerian Agama bagi firstaker dan retaker, mencapai 80,02 persen,” kata Wakil Ketua UKM PPG Kemendikbudristek, Subanji, saat memberikan paparan pada Rapat Koordinasi Pasca Pelaksanaan Sertifikasi Guru Madrasah Angkatan II, di Surabaya, Kamis (01/12/2022).

Jumlah tersebut merupakan peningkatan dari hasil rata-rata kelulusan angkatan sebelumnya, yang hanya mencapai 74,77 persen.

“Nilai rata-rata kelulusan tersebut meningkat cukup signifikan dibandingkan dengan Angkatan I yang hanya 74,77 persen,” lanjutnya.

Selain itu, ia juga memaparkan perihal peningkatan yang terjadi pada mahasiswa firstaker, yaitu dari 81,40 persen menjadi 84,72 persen. Sementara untuk mahasiswa retaker meningkat sebanyak 12,48 persen, yaitu dari 52,60 persen menjadi 65,08 persen.

Rapat Koordinasi ini digelar oleh Direktorat Guru dan Tenaga Kependidikan Kemenag, yang dihadiri oleh para Dekan, Kabid Pendidikan Madrasah, Ketua Prodi PPG, serta beberapa unsur pengawas, kepala, dan guru madrasah.

Direktur Guru dan Tenaga Kependidikan Madrasah, Muhammad Zain meminta seluruh pimpinan LPTK untuk bersiap, lantaran PPG Pra Jabatan akan segera diselenggarakan.

Persiapan tersebut bertujuan untuk membentuk guru baru agar berkarakter MODIIS (Moderat, Inovatif, Inspiratif), sehingga dapat dinyatakan sudah layak untuk menggantikan guru-guru yang akan pensiun.

“Guru MODIIS adalah guru yang memiliki kecakapan sikap moderat dalam beragama, selalu berinovasi dan menjadi inspirasi dalam mentransformasi segala bentuk ide dan pemikiran pada tindakan nyata di lingkungan madrasah," tegasnya.

Dalam kesempatan yang sama, Sekretaris Panitia Nasional PPG Kementerian Agama, Mustofa Fahmi mengatakan bahwa perangkat regulasi mengenai PPG Pra Jabatan sudah difinalisasi.

Untuk saat ini, pihaknya tengah membentuk tim transformasi PPG Pra Jabatan yang sekaligus bertugas untuk menyusun anggaran untuk kuota peserta yang ditentukan.

Sebagai informasi, program pendidikan yang diselenggarakan setelah program sarjana atau sarjana terapan bagi lulusan Sarjana maupun Diploma IV, baik dari kependidikan maupun non kependidikan bagi calon guru untuk mendapatkan Sertifikat Pendidik pada pendidikan anak usia dini, pendidikan dasar, dan pendidikan menengah

PPG Pra Jabatan merupakan kesempatan yang baik bagi fresh graduate yang ingin berkontribusi langsung pada kemajuan pendidikan Indonesia, khususnya pendidikan di Madrasah.

Editor : -

Tag : #kemendikbudristek    #nilai rata rata    #kependidikan    #mahasiswa ppg    #persiapan ppg pra jabatan   

BACA JUGA

BERITA TERBARU