parboaboa

Telegram Rilis 3 Fitur Baru, Bisa Bagikan Folder Chat

Wanovy | Teknologi | 27-04-2023

Ilustrasi, foto: Pinterest/iotdesignpro

PARBOABOA - Belum lama ini, Telegram mengumumkan beberapa fitur dan peningkatan baru yang akan meningkatkan pengalaman pengguna. Diantaranya folder percakapan yang dapat dibagikan, custom wallpaper, dan bot yang lebih baik.

Salah satu fitur baru Telegram yang cukup mencuri perhatian adalah Shareable Chat Folders. Sesuai namanya, fitur itu memungkinkan pengguna membagikan folder chat ke pengguna lain lewat sebuah tautan.

Apabila belum familier, folder chat adalah fitur yang memungkinkan pengguna mengklasifikasikan utas chatting berdasarkan kategori tertentu.

Pengguna dapat membuat beberapa kategori folder berdasarkan kebutuhannya. Masing-masing kategori itu bisa diberi nama sesuai kehendak pengguna.

Misalnya, pengguna ingin membuat folder chat agar percakapan pribadi dan pekerjaan terpisah. Nah, apabila folder chat dibagikan, penerima bisa masuk ke dalam setiap grup dan kanal yang terdaftar dalam folder chat dengan sekali ketuk.

Folder percakapan yang bisa dibagikan ini akan memungkinkan pengguna untuk membagikan seluruh folder percakapan hanya dengan satu link saja, dimana dapat memudahkan pengguna untuk mengundang teman ke grup atau koleksi channel berita.

Menurut Telegram, fitur pembagian folder chat memiliki banyak kegunaan, misalnya untuk memperkenalkan pengguna ke sebuah lingkungan yang baru.

"Fitur ini membuka banyak peluang seperti mempermudah orientasi karyawan baru, memungkinkan ketua kelas untuk mengundang siswa baru ke dalam berbagai grup dan kanal sekolah sekaligus, dan sebagainya," tulis Telegram lewat blog resminya.

Pengguna bisa membagikan hingga 100 tautan undangan berbeda dari folder chat yang sama. Selain itu, pengguna juga bisa menentukan daftar chat dari satu folder, yang dapat diakses oleh orang lain.

Jadi, dari satu folder chat yang sama, pengguna bisa membagikan tautan dengan daftar chat berbeda, serta nama yang berbeda pula.

Selain itu, Telegram juga merilis fitur baru lainnya yang bernama Custom Wallpaper. Dengan fitur ini, pengguna sekarang dapat membuat wallpaper dari foto favorit atau kombinasi warna dan menggunakannya pada chat tertentu yang diinginkan.

Ada juga bot Telegram yang telah ditingkatkan dengan kemampuan menghosting aplikasi web yang mendukung fitur kolaborasi dan multiplay dalam grup.

Selain itu, untuk mencari lampiran juga semakin cepat, dan ada banyak peningkatan antarmuka. Anggota grup sekarang akan dapat melihat jam berapa pesan dibaca.

Baik folder yang dapat dibagikan maupun latar kustom sudah tersedia di versi 9.6.0. Sementara itu, pembaruan bot masih dalam tahap pengembangan dan belum diluncurkan.

Editor : -

Tag : #telegram    #Shareable Chat Folders    #teknologi    #apps    #chat bot   

BACA JUGA

BERITA TERBARU