Warga Gotong Rotong Bersihkan Vihara Tertua di Jakarta Barat

Kegiatan bersih-bersih Vihara Dharma Sakti terdiri dari pengurus, masyarakat petak 9, dan Satpol PP guna persiapan perayaan Imlek 2574 Kongzili (Foto: Parboaboa/Pras Wiratmoko)

PARBOABOA, Jakarta - Vihara Dharma Sakti, Glodok Jakarta Barat melakukan pembersihan bersama warga sekitar menjelang perayaan Imlek, Jumat (20/01/2023).

"Bersama masyarakat melakukan bersih-bersih rutin untuk persiapan Imlek Minggu," kata Ayaw saat ditemui Parboaboa, Jumat (20/01/2023).

Kepala Jamaah, Nova mengatakan, Vihara Dharma Sakti memiliki dua klenteng, yakni Tee Tjang Wang dan Hian Tan Keng. Mulai Sabtu (21/01/2023) akan dilakukan persiapan untuk perayaan imlek 2574 Kongzili yang jatuh pada Minggu (22/01/2023). 

 terdiri dari pengurus, masyarakat petak 9, dan akan dibantu beberapa orang dari Satpol PP Kelurahan sekitaran Taman Sari.

"Setiap tahun menjelang perayaan Imlek kami berkoordinir membersihkan dan mempersiapkan keamanan di Vihara Dharma Sakti, bersama Satpol PP dan beberapa anggota ormas biasanya membantu untuk berjaga," jelas Nova.

Salah satu pengurus vihara, Ayaw mengatakan, Vihara Dharma Sakti merupakan vihara tertua di Glodok, Petak 9, Jakarta Barat. Letaknya bersampingan dengan Vihara Dharma Bhakti yang memiliki dua klenteng, yakni Tee Tjang Wang dan Hian Tan Keng.

Ayaw menyebut, puncak sembahyang perayaan Imlek dimulai Sabtu (21/01/2023) pukul 00.00 WIB. 

"Biasanya jemaat yang terdiri dari warga sekitar petak 9 akan mulai bersembahyang H-1 sebelum perayaan, agar lebih khusyuk," ujar Ayaw.

Penetapan perayaan Imlek ditetapkan Kementerian Agama, Menteri Ketenagakerjaan, dan Menteri Pendayagunaan Aparatur Negara dan Reformasi Birokrasi (PANRB) resmi ditetapkan, Senin (23/01/2023) sebagai hari cuti bersama Tahun Baru Imlek 2574 Kongzili.

Editor: -
TAG :
Baca Juga
LIPUTAN KHUSUS