PARBOABOA, Jakarta – Perjuangan tunggal putra Christian Adinata harus terhenti di babak semifinal Malaysia Masters 2023 lantaran mengalami cedera saat melawan wakil India, Prannoy Haseena Sunil Kumar.
Bertanding di Court 1 Axiata Arena, Sabtu (27/5/2023) sore WIB, Christian awalnya mengalami kesulitan menghadapi lawannya dan tertinggal tujuh angka. Bahkan, Prannoy berhasil unggul 11-1 pada interval interval gim pertama.
Setelah interval, Christian mencoba bangkit dan berhasil meraih beberapa poin beruntun. Ia juga mampu menyamakan skor menjadi 15-15.
Namun sayangnya, ketika Christian sedang dalam performa terbaiknya, ia tiba-tiba terjatuh di lapangan saat mengembalikan bola dalam kedudukan 17-19.
Akibatnya, Christian tidak dapat melanjutkan pertandingan, sementara Prannoy berhasil memastikan diri bertanding di babak final.
Dilansir dari Instagram PBSI, @badminton.ina, Pelatih tunggal Putra, Irwansyah mengatakan bahwa Christian mengalami cedera dan sakit di lutut kiri. Saat ini, ia telah dibawa ke rumah sakit untuk menjalani pemeriksaan.
"Saya berharap dan berdoa cederanya tidak serius dan tidak membahayakan. Christian sedang dalam performa yang menanjak, di turnamen ini dia bermain sangat bagus. Dia adalah pemain yang menjanjikan," tuturnya.
Sebelumnya, Christian berhasil sampai ke babak semifinal Malaysia Masters 2023 lewat fase kualifikasi. Pada babak pertama kualifikasi, Christian Adinata berhasil mengalahkan Kai Schaefer dari Jerman dalam dua gim langsung dengan skor 21-18, 21-8.
Dua jam kemudian, Christian dihadapkan dengan jagoan tuan rumah, yaitu Aidil Sholeh. Meski sempat kewalahan, Ia berhasil menaklukkan Aidil Sholeh dengan skor akhir 16-21, 21-15, 22-20.
Di babak 32 besar, Christian kembali menunjukkan keunggulannya dengan mengalahkan wakil Thailand, Kantaphon Wangcharoen, dalam dua gim langsung dengan skor 21-16 dan 21-17.
Berlanjut ke babak 16 besar, pemain muda yang telah menyumbangkan satu medali emas untuk Indonesia di SEA Games 2023 itu menang mudah atas wakil Denmark, Magnus Johannesen, dengan skor 21-16 dan 21-14.
Sebagai satu-satunya wakil tunggal putra yang tersisa di turnamen BWF Super 500 ini, Christian Adinata berhasil memastikan tiket semifinal setelah mengalahkan wakil India, Kidambi Srikanth, dalam babak perempat final dengan skor 16-21, 21-16, dan 21-11.
Editor: Sondang