PARBOABOA, Jakarta – Umat Katolik akan mulai memasuki Pekan Suci yang menandakan bahwa puasa 40 hari segera berakhir. Pekan Suci adalah masa satu minggu sebelum hari Paskah, yang akan dimulai dengan perayaan Minggu Palma pada tanggal 2 April 2023 mendatang.
Di Gereja Katedral Jakarta, perayaan Pekan Suci akan diadakan dengan mengikuti protokol kesehatan yang ketat. Melalui akun instagramnya, Gereja Katedral Jakarta telah membagikan jadwal Pekan Suci 2023 beserta peraturan yang harus ditaati umat yang hendak beribadah di tempat itu.
Bagi umat yang ingin mengikuti misa di dalam Gereja pada masa misa Trihari Suci Paskah (Kamis Putih, Jumat Agung, Malam Paskah) dan Paskah Pontifikal harus melakukan pendaftaran terlebih dahulu. Sementara umat yang mengikuti misa di Plaza dan Tenda, tidak perlu melakukan pendaftaran.
“Link dan cara pendaftaran akan diinformasikan segera,” tulis @katedraljakarta, dikutip Kamis (30/3/2023).
Berikut aturan sebelum mengikuti Pekan Suci 2023 di Gereja Katedral Jakarta
- Menggunakan digital book karena tidak ada buku misa Trihari Suci
- Wajib menggunakan masker dan menjaga protokol kesehatan
- Menggunakan pakaian yang rapi dan sopan
- Gerbang gereja akan ditutup 15 menit setelah misa dimulai
Berikut Jadwal Pekan Suci 2023 di Gereja Katedral Jakarta
Minggu Palma
- Sabtu (1/4/2023)
16.00: Misa Minggu Palma offline
18.00: Misa Minggu Palma offline
- Minggu (2/4/2023)
06.30: Misa Minggu Palma offline
08.30: Misa Minggu Palma offline dan online
11.00: Misa Minggu Palma offline
16.30: Misa Minggu Palma offline dan online
19.00: Misa Minggu Palma offline
Kamis Putih (6/4/2023)
16.30: Misa Kamis Putih offline
19.00: Misa Kamis Putih offline dan online
21.00: Misa Kamis Putih offline dan online
22.30: Tuguran offline
Jumat Agung (7/4/2023)
09.00: Misa Jumat Agung offline dan Jalan Salib kreatif OMK
12.00: Misa Jumat Agung offline dan online
15.00: Misa Jumat Agung offline dan online
18.00: Misa Jumat Agung offline
Sabtu Suci/Malam Paskah (8/4/2023)
17.00: Misa Sabtu Suci offline dan online
21.00: Misa Sabtu Suci offline
Paskah (9/4/2023)
06.00: Misa Minggu Paskah offline
08.30: Misa Minggu Paskah (Misa Pontifikal) offline dan online
11.00: Misa Minggu Paskah (Misa Keluarga) offline
16.30: Misa Minggu Paskah offline dan online
Demikianlah jadwal Pekan Suci 2023 di Gereja Katedral Jakarta beserta peraturan yang harus ditaati oleh umat.
Editor: Sondang