PARBOABOA, Medan – Memasuki minggu awal dimulainya tahun ajaran baru, semakin banyak kebutuhan sekolah yang menjadi incaran para orang tua murid, salah satunya adalah sepatu.
Salah satu pusat penjualan sepatu yang terbilang murah adalah di Jalan Sunggal yang lokasinya berdekatan dengan pasar melati Medan.
Di tempat ini ditemui berbagai macam model, ukuran dan merek sepatu yang menjadi incaran berbagai kalangan.
Seperti halnya yang dikatakan oleh Putra, seorang bapak tiga anak yang ditemui saat sedang membeli sepatu di kawasan ini.
Ia mengaku sudah melihat ke beberapa pusat perbelanjaan dan toko sepatu yang menjual sepatu sekolah.
Akan tetapi, harga yang ditawarkan cukup mahal, sehingga alternatif utamanya adalah sepatu di lokasi ini.
“Kalau di Mall semua rata-rata di atas tiga ratus ribu rupiah. Mana sanggup kita. Apalagi dipakainya kadang cuma beberapa bulan saja, tahulah namanya anak laki-laki,” jelasnya.
Menurutnya, kualitas sepatu di tempat itu dibandingkan dengan yang ada di pusat perbelanjaan hampir sama.
Perbedaan paling utama adalah harga yang ditawarkan. Di lokasi ini, beberapa sepatu dijual dengan harga seratus sampai seratus lima puluh ribu rupiah saja, asal berani menawar.
“Buka harga biasanya agak mahal, tapi kalau kita kuat menawar, seratusan bisa dapat juga,” katanya.
Di hari itu, Putra membeli tiga pasang sepatu dengan harga Rp150 ribu. Ketiga sepatu itu adalah sepatu sekolah yang akan digunakan oleh anak-anaknya.
Hal yang sama dikatakan oleh Juwita, ibu dua anak yang juga mencoba beberapa sepatu di lokasi ini.
Bukan hanya kebutuhan sepatu sekolah, Juwita juga mencari sepatu untuk dirinya. “Aku memang langganan di sini kalau beli sepatu,” akunya.
Menurutnya, di tengah situasi ekonomi seperti sekarang ini, membeli kebutuhan pribadi dengan harga yang murah adalah penting.
Pasalnya, jika membeli sepatu dengan merek ternama di pusat perbelanjaan modern pun kualitasnya hampir sama.
“Kadang kita perempuan ini kan beli sepatu nggak bisa sekali aja setahun. Kadang kalau dapat model bagus bisa setahun dua sampai tiga kali. Kalau beli di Mall kan mahal, ya di sini ajalah, ga nampak kali nya original atau enggak,” jelasnya.
Sedangkan untuk sepatu sekolah anak. Pada umumnya mengenakan sepatu dengan warna hitam secara keseluruhan.
Di lokasi ini juga menawarkan sepatu sekolah dengan berbagai jenis dan ukuran. Juwita juga mengaku, sudah lama membeli sepatu sekolah anak-anaknya di tempat ini.
Sementara itu, Santo penjual sepatu di wilayah ini mengaku penjualan sepatu sekolah anak di tahun ini terbilang menurun.
Hal itu diperkirakan karena banyaknya kebutuhan sekolah anak yang mengalami kenaikan harga.
Walau begitu, hasil penjualan sepatu di tahun ini terbilang cukup lumayan. “Bisa lah dibawa pulang untuk kebutuhan keluarga,” ujarnya.
Pantauan PARBOABOA, Sabtu (20/07/2024), lokasi penjualan sepatu ini ramai dikunjungi oleh para orang tua yang berbelanja sepatu anak-anaknya.
Harga sepatu di lokasi ini cukup bervariasi, paling murah ditawarkan dengan harga 50 ribu sedangkan termahal sekitar 300 ribu rupiah.
Editor: Fika