PARBOABOA, Medan- Aliansi organisasi masyarakat (Ormas) Islam menggelar aksi bela Islam atas pembakaran Al-Qur'an yang dilakukan warga Denmark, Swedia, dan Belanda, Jumat (03/02/2022).
Aksi dilakukan di beberapa titik. Diantaranya DPRD Sumatra Utara (Sumut), Konjen Denmark, Swedia, dan Belanda.
Wakil Ketua DPRD Sumut Irham Buana Nasution, mendukung pergerakan aksi tersebut.
"Pertama sekali, kami ucapkan terima kasih kepada seluruh jemaah (peserta aksi) yang hadir di gedung DPRD Sumut, tentu kami sebagai bagian dari umat Islam Sumatra Utara sangat mendukung apa yang dilaksanakan oleh forum umat Islam Sumatra Utara," kata Irham Buana Nasution.
Ia juga menyebutkan bahwa pergerakan aksi tersebut sebagai bagian dari perjuangan DPRD Sumut.
"Apa pun yang diperjuangkan oleh umat Islam, itu adalah perjuangan kami juga," imbuhnya.
Irham juga mendesak agar pelaku penghina Al-Qur'an segera ditindaklanjuti.
"Termasuk ketika Al-Qur'anul Karim sebagai kitab suci umat Islam yang seharusnya kita muliakan bersama yang kemudian dihinakan, tentu kami juga mendesak untuk ada pengusutan lebih lanjut," tandasnya.
Editor: Betty Herlina