PARBOABOA - Waduh, besok ada panggilan interview nih!
Walau cukup mendebarkan, perasaan yang tenang justru dapat mempengaruhi hasil interview kamu besok. Santai saja, perasaan gugup justru akan menghalangi mu memberikan yang terbaik yang kamu bisa. Sebagai persiapan mu menghadapi interview besok, berikut kami telah merangkum 5 contoh perkenalan diri yang menarik saat interview kerja.
Pengertian dan Tujuan Interview Kerja
Wawancara kerja atau disebut juga interview adalah salah satu tahap yang biasa dilakukan perusahaan sebelum merekrut seorang karyawan. Dalam hal ini, biasanya kamu akan dipertemukan oleh perwakilan departemen HRD (Human Resource Development).
Interview bertujuan untuk menemukan dan menentukan kecocokan antara karakteristik pelamar dengan persyaratan jabatan. Selain itu, interview juga bertujuan untuk mengevaluasi dan mengetahui kepribadian pelamar.
Cara Perkenalkan Diri Saat Interview
1. Buat Diri Merasa Nyaman
Walaupun merasa grogi saat bertemu dengan recruiter adalah hal yang wajar, tapi akan jauh lebih baik jika kamu berhasil membuat dirimu merasa nyaman terlebih dahulu. Cobalah berfikir bahwa interview ini akan berjalan lancar dan berhasil. Kemudian. Kamu juga dapat membangun rasa percaya diri yang tinggi.
2. Siapkan Salam Singkat
Untuk memberi kesan yang baik dan sopan, tidak ada salahnya untuk memberikan salam terlebih dahulu kepada recruiter. Berikut contoh salam singkat yang dapat kamu gunakan.
“ Halo.. selamat pagi/siang/sore” bisa disertai dengan menjabat tangan recruiter.
Selain itu, pada saat recruiter selesai memperkenalkan dirinya kamu dapat meresponnya dengan kalimat.
“Senang bertemu dengan Anda.” Sambil tersenyum.
3. Tunjukkan Bahasa Tubuh Yang Baik Dan Profesional
Hal ini merupakan bagian penting saat interview dan jangan sampai kamu lupakan. Saat melakukan interaksi dengan recruiter, cobalah menunjukkan bahasa tubuh yang profesional. Seperti,
- Berikan senyuman ramah dengan kontak mata yang wajar
- Perlihatkan gestur yang tegap.
- Gunakan nada suara yang normal (tidak terlalu tinggi).
4. Awali Dengan Menyebutkan Nama Lengkap Beserta Panggilan
Biasanya, saat interview kamu akan diminta untuk melakukan perkenalan diri. Dalam hal ini hal pertama yang harus kamu sebutkan adalah nama lengkap beserta panggilan sehari-hari.
5. Jelaskan Secara Singkat Dan Jelas
Tahapan yang sering membuat para pelamar merasa bingung adalah tahap dimana recruiter menyuruhnya untuk “menceritakan diri mu.” Walau akan terasa sulit, cobalah untuk menceritakan dirimu secara singkat dan tidak bertele-tele.
Kamu bisa memulainya dari awal pertama kamu memulai karier.
Jika kamu masih fresh graduate. Maka kamu bisa mengawalinya dengan menjelaskan bahwa kamu adalah lulusan baru, alasan memilih jurusan kuliah, pandangan mu mengenai karier dan sebagainya.
Selanjutnya, kamu dapat memfokuskan cerita pada pengalaman, prestasi, pencapaian, hingga kemauan yang kamu miliki. Dengan begitu, kamu dapat menyakinkan recruiter untuk menerima mu. Namun, yang terpenting dalam tahap ini adalah berusaha untuk tetap menghubungkan semua cerita dengan posisi yang hendak kamu lamar.
Contoh Perkenalan Diri Saat Interview
1. “Saya lulus dengan gelar Sarjana Ekonomi dua bulan lalu. Saya memilih bidang studi itu karena saya selalu tertarik pada bidang ekonomi dan keuangan. Banyak yang mengatakan kepada saya bahwa bidang itu juga mengarah pada pilihan karier yang bagus.”
2. “Saya seorang desainer grafis dengan pengalaman lebih dari lima tahun menciptakan desain UX website yang unik dan membuat waktu pengguna dengan brand lebih menyenangkan. Saya ingin mengembangkan keterampilan manajemen saya agar dapat berkembang dan menginspirasi tim saya sendiri,”
3. “Saya bekerja sebagai manajer pemasaran di Dadu Interactive selama tiga tahun. Selain itu, saya dan tim memimpin periode pertumbuhan pendapatan 40%. Sebelum itu di Dadu, saya dapat meningkatkan konversi untuk kampanye email sebesar 25%. Saya siap untuk tantangan yang lebih besar, dan saya akan berkembang di perusahaan teknologi yang berkembang pesat seperti Parboaboa.”
Demikianlah contoh cara perkenalan diri saat interview kerja yang bagus untuk menjadi referensi kamu dalam melakukan interview kerja nantinya. Semoga referensi yang kami berikan dapat memberikan manfaat. Selamat mencoba.
Editor: -