parboaboa

10 Fakta Menarik Gita Gutawa, Penyanyi Multitalenta dengan Segudang Prestasi

Juni | Hiburan | 10-05-2023

Potret Gitawa Gutawa (Foto: Instagram/@gitagut)

PARBOABOA – Aluna Sagita Gutawa atau yang lebih dikenal dengan Gita Gutawa adalah penyanyi multitalenta, sekaligus aktris muda tanah air yang sudah berkiprah sejak lama.

Sosok putri Erwin Gutawa ini dulunya adalah seorang penyanyi cilik dan mulai dikenal luas usai berduet dengan ADA Band dalam lagu berjudul “Ayah”.

Selama perjalanan kariernya, ia telah membawakan sederet lagu-lagu yang sempat hits dan sukses memanjakan telinga para penggemar. Beberapa lagu Gita Gutawa yang sempat mengudara adalah yang berjudul Doo Bee Doo, Kembang Perawan, Your Love, dan masih banyak lagi.

Selain itu, Gita kemudian meluncurkan albumnya yang berjudul “Harmoni Cinta”. Kesuksesannya di industri hiburan tanah air memang sudah tak perlu disangsikan lagi.

Meski memiliki karier cemerlang, perempuan berusia 30 tahun ini tak lantas melupakan pendidikan. Ia meyakini bahwa pendidikan akan sangat berdampak pada kehidupan pribadinya.

Hal itu tentu membuatnya menjadi sosok inspiratif dan begitu dikagumi oleh banyak orang. Bahkan kini kehidupan pribadi Gita semakin digali oleh para warganet.

Untuk itu, berikut Parboaboa telah merangkum beberapa fakta menarik Gita Gutawa yang jarang diketahui. Langsung saja, yuk kita simak ulasannya berikut ini!

1. Mewarisi Bakat Seni dari Ayahnya

Potret Gitawa Gutawa bersama Erwin Gutawa (Foto: Instagram/@gitagut)

Siapa yang tak mengenal Erwin Gutawa? Ya, sang musikus, penulis lagu, komponis, yang kerap menjadi produser dalam konser musisi nasional. Darah seni sang mestro ternyata mengalir kepada sang putri, Gita Gutawa.

Bakat musik perempuan berusia 30 tahun ini telah diasah sejak kecil, saat dirinya masih duduk di kelas 2 SD. Ia mempelajari piano klasik di Yayasan Musik Jakarta dan memperdalam ilmu musiknya dengan mempelajari gitar akustik dan piano jazz.

Tak hanya itu, penyanyi kelahiran 11 Agustus 1993 ini, juga mengasah vokalnya dengan berguru di bawah asuhan Aida Swenchen (di PSAI) dan Catharina Leimena. Berkat latihan yang konsisten, ia mampu membawakan lagu pop klasik dengan ciri khas high pitch.

2. Berkiprah ke Dunia Seni Peran

Akting Gita gutawa dalam film berjudul "Grain" ( Foto: kwriu.kemdikbud)

Keberhasilan album pertamanya yang bertajuk “Gita Gutawa”, membuat Gita banyak tawaran untuk berkecimpung di dunia seni peran.

Sebagai seorang aktris, ia telah membintangi dua sinetron, yakni yang berjudul “Ajari Aku Cinta” dan “Ajari Lagi Aku Cinta”.

Putri Erwin Gutawa ini juga turut menjadi pengisi suara dalam film animasi berjudul “Meraih Mimpi” dan merintis debut aktingnya dalam film berjudul “Love in Perth” pada 2010 lalu.

3. Ingin Mencoba Peran Antagonis

Potret Gitawa Gutawa (Foto: Instagram/@gitagut)

Para penggemar perempuan berzodiak Leo ini, tentu sudah tahu bahwa selama ini Gita kerap mendapatkan peran gadis yang manis dan feminine. Namun, siapa sangka jika Gita ternyata ingin mencoba tantangn baru, dengan memainkan peran sebagai tokoh antagonis, lho.

Menurutnya, dirinya akan merasa lebih tertantang jika mendapatkan peran antagonis, terlebih lagi pada film bergenre misteri.

4. Mendapat Predikat Siswa Terbaik Sejak SD hingga SMP

Potret Gitawa Gutawa (Foto: Instagram/@gitagut)

Sejak kecil, Gita telah diajarkan untuk hidup disiplin, khususnya dalam hal membagi waktu antara belajar dengan hobinya bermain musik.

Ajaran dari kedua orang tuanya tersebut, akhirnya membuahkan hasil yang membanggakan. Gita Gutawa mencetak rekor selama 5 tahun berturut-turut menyandang predikat siswa terbaik mulai SD sampai SMP.

5. Menyandang Gelar Master di Usia 22 Tahun

Potret Gitawa Gutawa (Foto: Instagram/@gitagut)

Berkat perjuangan dan konsistensinya di bidang pendidikan, Gita berhasil membuktikan kualitas dirinya dengan mendapatkan gelar Master di usianya yang masih terbilang cukup muda, yakni 22 tahun.

Dirinya berhasil menyelesaikan pendidikannya dan mendapat gelar Master di London of Economics and Political Science, LSE Inggris.

6. Juara dalam Festival Lagu Kancah Internasional

Potret Gitawa Gutawa (Foto: Instagram/@gitagut)

Tak hanya membuktikan bakat menyanyinya secara nasional, perempuan berusia 30 tahun ini juga berhasil mengharumkan nama Indonesia lewat prestasinya dalam ajang bergengsi bertajuk “6th International Nile Song Festival” di Kairo, Mesir, pada 2008 silam.

Hal itu tentu saja membuat harum nama Indonesia di mata dunia. Keikutsertaannya dalam festival bergengsi itu tidaklah mudah, sebab panitia telah melakukan seleksi ketat para penyanyi cilik dan remaja dari 85 negara.

7. Menjadi Duta Budaya Indonesia di Seoul

Potret Gitawa Gutawa (Foto: Instagram/@gitagut)

Setahun berlalu sejak menjuarai festival lagu di Kairo, Gita kembali mengharumkan nama Indonesia. Ia terpilih sebagai Duta Budaya Indonesia 2009 di Seoul. Kala itu, ia membawakan tarian Bali.

8. Tetap Eksis di Tengah Pandemi COVID-19

Potret Gitawa Gutawa menggelar konser virtual (Foto: Instagram/@gitagut)

Pandemi COVID-19 yang terjadi beberapa waktu belakangan, tak mematahkan semangat seorang pelantun lagu Doo Be DOO ini. Pada Juli 2021, Gita menggelar konser virtual bertajuk Di Atas Rata-rata Bersama Mengubah Dunia.

Konser tersebut menampilkan 150 anak-anak muda berbakat Indonesia dari berbagai genre dan instrumen, seperti dalam format Nyanyian, Orkestra, Chamber, Band, Soloist dan Musik Tradisi.

Konser tersebut digelar sukses dengan menghadirkan bintang tamu Yura Yunita. Tentu saja, pada konser tersebut tetap digawangi oleh sang ayah, yakni Erwin Gutawa.

9. Aktif Mengikuti Kegiatan Sosial

Potret Gitawa Gutawa (Foto: Instagram/@gitagut)

Selain prestasi yang telah diembannya, Gita juga dikenal sebagai sosok yang berjiwa sosial tinggi. Ia banyak mengikuti kegiatan charity. Salah satunya dengan ikut berkolaborasi bersama Unicef.

Dalam beberapa postingan di Instagram pribadinya, terlihat Gita mengunjungi dan berbagi kepada anak-anak yang kurang mampu di Bone, Sulawesi Selatan.

10. Dinobatkan sebagai Brand Ambassador Pendidikan

Potret Gitawa Gutawa (Foto: Instagram/@gitagut)

Berkat jiwa sosialnya yang tinggi dan kegigihannya memperbaiki sistem pendidikan di Indonesia, Gita sering kali didaulat menjadi brand ambassador pendidikan sebagai teacher.

Hal tersebut tentu sangat membagakan, di tengah gemburan para selebriti tanah air berbondong-bondong untuk tetap eksis di layar kaca, Gita justru memilih menepi dan membantu banyak orang.

Demikianlah beberapa fakta menarik Gita Gutawa yang jarang diketahui. Melihat sepak terjang dan segudang prestasinya, sudah selaknya sosok selebriti satu ini kita jadikan panutan ya. Bagaimana? Apakah kamu sepakat?

Editor : Lamsari Gulo

Tag : #gita gutawa    #erwin gutawa    #hiburan    #fakta menarik gita gutawa    #prestasi gitawa gutawa   

BACA JUGA

BERITA TERBARU