parboaboa

Tampil Berkelas dengan 14 Rekomendasi Outfit Celana Jeans Hijab dan Non Hijab

Lidya Sianipar | Lifestyle | 21-10-2023

Outfit Celana Jeans (Foto: Freepik/@svetlanasokolova)

PARBOABOA – Celana jeans merupakan salah satu fashion items yang paling ikonik dan serbaguna dalam dunia mode.

Celana ini pertama kali diciptakan sebagai pakaian kerja yang kuat, namun seiring berjalannya waktu, jeans menjadi item wajib yang ada dalam lemari setiap orang.

Tidak hanya terkenal praktis dan timeless saat dikenakan, Outfit celana jeans juga dengan mudah kamu kreasikan dengan berbagai model atasan.

Meski celana jeans dikenal sebagai casual items, namun kamu dapat menyulap penampilanmu menjadi look yang semi-formal.

Jika kamu bingung dengan Outfit celana jeans yang gitu-gitu aja atau monoton dan ingin tampil lebih stylish, maka ini adalah ulasan yang tepat untukmu! 

Simak sampai habis untuk mendapatkan ide 14 outfit celana jeans, Let’s check this out!

1. Kemeja Putih

Kombinasi kemeja Putih dengan celana jeans (Foto: Instagram/@thanya)

Ingin tampil casual namun tetap trendy? kemeja putih bisa menjadi pilihan yang menarik. Busana yang satu ini sangat cocok dipadu padankan dengan Outfit celana jeans. 

Sebagai opsi, kamu dapat menjadikan kemeja putih sebagai outer dengan inner berwarna senada. Jangan lupa kenakan handbag agar penampilanmu semakin eye catching.

2. Sweatshirt

 Wid leg jeans, model celana jeans wanita terbaru ini sangat matching untuk kamu mix and match dengan sweatshirt. Kombinasi ini akan memberi look yang simple namun tetap keren! 

Padu padan ini juga akan memberi ilusi postur tubuhmu yang lebih tinggi. Selain itu, kamu dapat mengenakan sneakers untuk menambah kesan sporty. 

3. Double Denim

Double Denim untuk tampil stylish (Foto: Pinterest/@Carolyn)

Double Denim akan cocok bagi kamu yang ingin tampil beda dan gak ngebosenin. Agar terlihat matching, kamu hanya perlu menghindari material dan shade yang sama.

Sebagai tips, pakailah tone warna yang lebih muda atau tua dibandingkan dengan celana yang kamu kenakan agar tampilanmu tidak terlihat dull.

Agar tampil lebih stylish, kamu dapat menambahkan high heels dan juga clutch bag. Dijamin, penampilanmu akan terlihat lebih kece.

4. Shoulder Top

High waist jeans bisa menjadi solusi tepat bagi kamu yang punya masalah dengan perut buncit. Celana jeans terbaru ini memiliki bagian atas celana yang tinggi sehingga dapat menyamarkan bagian perut yang terlihat buncit.

Selain itu, celana jeans wanita ini dapat menambah kesan jenjang pada kakimu. Paduan shoulder top  dengan high waist jeans akan membuat tubuhmu tampak lebih ramping dan juga feminim.

5. Leather Jacket

Saat celana jeans wanita dan leather jacket bersatu, maka akan tercipta kombinasi fashion item ini yang terkesan edgy dan juga cool. Sebagai dalaman, kamu dapat mengenakan kaos ataupun tanktop dengan warna yang lebih muda.

6. Blazer

Blazer dan celana jeans sangat cocok untuk memberikan look yang outstanding (Foto: Instagram/@asenatalar)

Semua orang tentu sepakat, bahwa blazer akan memberi sentuhan gaya yang lebih outstanding! Saat ingin memadukannya dengan Outfit celana jeans, kamu dapat memilih blazer berwarna cerah.

Kamu juga dapat mix and match dengan inner berwarna putih untuk menunjang penampilanmu yang tampak lebih casual. 

7. Coat

Fashion items jenis ini cukup banyak dipakai di daerah yang memiliki cuaca dingin. Coat yang umumnya digunakan sebagai penghangat dapat kamu mix and match pada skinny jeans milik.

Untuk menambah kesan berkelas dan juga simple, kamu bisa  menambah sneakers pada penampilanmu.

8. Vest

Padu padan celana jeans dan vest sangat cocok saat musim dingin (Foto: Pinterest/@Vianey Portillo)

Rompi atau yang dikenal dengan vest ini sangat cocok untuk kamu kenakan pada musim panas. Outfit celana jeans dengan paduan Vest ini akan membuat kamu tampak lebih memukau.

Namun, jika cuaca sedang dingin, kamu dapat menambahkan blazer ataupun  turtleneck agar tubuhmu tetap hangat. Menggunakan dua fashion item ini juga dapat membuat kamu tampil lebih stylish, lho!

9. Baby Tee

Potongan baju yang pendek khas baby tee akan sangat direkomendasikan bagi kamu penyuka Outfit celana jeans bergaya vintage

Kombinasi baby tee dengan wide leg jeans akan membuat penampilanmu tampak lebih trendy. Dengan menambahkan mengenakan sneakers tentu akan membuat penampilanmu semakin casual!

10. Stripped Sweater

Bingung ingin memadukan apa dengan skinny jeans milikmu? Striped sweater dapat menjadi pilihan tepat untukmu. 

Outfit celana jeans yang satu ini akan direkomendasikan bagi kamu yang suka tampilan ceria dan bermain warna.

Ingin terlihat lebih kece? kamu dapat mengenakan oversized atau fitted striped sweater favoritmu. Selain itu, mengenakan loafer pada Outfit mu akan menambah kesan elegan.

11. Cardigan

Kombinasi cardigan dan outfit celana jeans untuk para hijabers (Foto: Pinterest/@LTK)

Fashion items sejuta umat ini bisa jadi pilihan untuk kamu mix and match pada jeans mu, lho! Padu padan cardigan pada Outfit celana jeans ini akan jadi solusi bagi kamu para hijaber yang ingin tampilan yang lebih colorful!

Kamu dapat mengenakan hijab berwarna senada. Selain itu, mengenakan sneakers pada Outfit mu akan membuat look semakin casual!

12. Tunik

Tunik panjang dan longgar memang menjadi pilihan favorit bagi para hijaber yang mencari ootd celana jeans hijab. Tunik ini sangat mudah untuk dipadukan dengan jenis bawahan apa saja, termasuk celana  jeans. 

Kamu dapat menyesuaikan warna hijab dengan warna pada tunik yang kamu kenakan. Menggunakan warna yang selaras akan membuat penampilanmu tampak lebih manis. 

13. T-shirt

Tampil boyish dengan t-shirt dan celana jeans (Foto: Pinterest/@yours)

Jika kamu menyukai tampilan boyish yang simpel, kamu bisa mencoba mengenakan cargo jeans bersama dengan T-shirt favoritmu.

Padukan cargo jeans berwarna denim deep blue dengan T-shirt oversize yang berwarna kontras, misalnya terracotta. Untuk hijab, kamu dapat memilih hijab segi empat dengan warna netral sesuai gaya kamu.

Sebagai bawahan, kamu dapat mengenakan celana jeans kulot untuk menambah kesan stylish pada look mu.

14. Two Tone Jeans with Crew Neck

Tentu, denim dan jeans tidak selalu harus berwarna biru, ada banyak pilihan warna denim lainnya, seperti putih dan beige. Jika kamu ingin mencoba gaya denim yang lebih berani, mengapa tidak mencoba two tone jeans?

Untuk menjaga agar penampilan kamu tetap matching, kamu bisa memadukan two tone jeans dengan atasan crew neck yang warnanya cocok dengan warna jeans tersebut. Pemilihan warna yang pas akan membuatmu terlihat lebih keren.

Semoga ulasan ini dapat menambah ide Outfit celana jeans wanita buat kamu, ya!

Editor : Sari

Tag : #outfit celana jeans    #outfit celana jeans hijab    #lifestyle    #outfit celana jeans non hijab    #celana jeans wanita terbaru   

BACA JUGA

BERITA TERBARU