Akhirnya! Steam Resmi Diluncurkan dengan Bahasa Indonesia

Ilustrasi Steam, (Foto: dafunda.com)

PARBOABOA - Steam Beta telah diperbarui dengan dukungan Bahasa Indonesia, serta pengaturan streaming kualitas tinggi 4K.

Valve telah merilis versi Beta baru dari klien Steam untuk desktop dan Steam Deck, serta perluasan untuk menambahkan dukungan bahasa Indonesia.

"Mulai hari ini, kami telah menambahkan dukungan bahasa Indonesia ke Steam Beta, dengan tujuan meluncurkannya dalam klien lengkap dalam beberapa minggu mendatang,” tulis juru bicara Valve selaku pemilik Steam, Kaci Aitchison Boyle dalam keterangan pers tertulis.

"Bahasa Indonesia saat ini didukung oleh lebih dari 800 game di Steam, dan pembaruan ini berarti pengguna Steam sekarang juga dapat menjadikannya bahasa pilihan mereka di platform ini."

Sejak pertama kali diperkenalkan pada 2003 atau 20 tahun lalu, Steam memang tidak memiliki opsi bahasa Indonesia.

Pilihan bahasa yang tersedia hanya bahasa Inggris, Mandarin, Korea, Turki, beberapa bahasa yang berasal dari sejumlah negara Eropa, dan lain sebagainya.

Dengan dukungan bahasa Indonesia, pengguna Steam di Tanah Air tentunya akan dipermudah untuk menelusuri berbagai menu, serta membeli game di aplikasi distribusi game bikinan Valve tersebut.

Meski demikian, dukungan bahasa Indonesia di Steam saat ini baru menyambangi aplikasi Steam versi beta, bukan versi Steam "reguler" yang biasa dipasang oleh pengguna.

Karena masih dirilis di Steam versi beta, Valve menyediakan wadah bagi para pengguna yang ingin memberikan masukan, utamanya terkait terjemahan bahasa Indonesia yang ada di beberapa elemen menu dan desain aplikasi Steam. 

Adapun masukan pengguna terkait terjemahan bahasa Indonesia di aplikasi Steam bisa dikirimkan di tautan berikut ini. Sebagaimana dihimpun dari GameIndustryBiz, Jumat (18/8/2023), dukungan bahasa Indonesia di Steam kemungkinan besar akan dirilis di aplikasi Steam reguler dalam beberapa waktu ke depan.

Belum diketahui kapan Steam akan merilis dukungan bahasa Indonesia ini ke aplikasi Steam versi publik.

Namun yang jelas, langkah tersebut mungkin akan dilakukan setelah Valve yakin bahasa Indonesia yang digunakan di aplikasi Steam sudah tepat bagus.

Cara Merubah Steam ke Bahasa Indonesia

  1. Untuk menggunakan Steam dalam Bahasa Indonesia, Anda terlebih dahulu harus memakai versi Beta, berikut caranya:
  2. Buka Steam
  3. Pilih Setting - Interface
  4. Kemudian pilih Client Beta Participation
  5. Pilih “Steam Beta Update”

Kemudian, berikut caranya mengubah Steam ke Bahasa Indonesia:

  1. Buka Steam
  2. Pilih Setting - Interface
  3. Pilih Steam Client Language
  4. Pilih “Bahasa Indonesia (Indonesian).

Selain dukungan Bahasa Indonesia, Steam juga meluncurkan beberapa update terkait layanannya. Seperti, mengizinkan jendela pengaturan untuk diubah ukurannya.

Selain itu, Steam juga mengizinkan untuk memperbaiki folder kosong yang tidak dibuat ulang saat memverifikasi instalasi game.

Editor: Wanovy
TAG :
Baca Juga
LIPUTAN KHUSUS