5 Aplikasi Untuk Desain Baju Terbaik Untuk Pemula di HP

Ilustrasi, foto: infoindotech.com

PARBOABOA - Saat ini mendesain baju tidak perlu repot-repot lagi ke gerai konveksi karena bisa dilakukan sendiri. Sudah banyak aplikasi yang memudahkan kita mendesain sebuah pakaian bahkan menggunkan perangkat smartphone.

Dengan begitu desain baju bisa disesuaikan dengan keinginan hati. Yang perlu dilakukan hanyalah mencetak desain ke tukang sablon, di mana selain simpel, juga bisa menghemat biaya produksi baju.

Ada banyak aplikasi desain baju yang bisa dimanfaatkan. Menariknya lagi, aplikasi-aplikasi ini sudah tersedia untuk seluruh pengguna smartphone baik itu yang berbasis Android maupun iOS.

Penasaran aplikasi desain baju apa saja yang direkomendasikan? Berikut ini adalah 5 aplikasi desain baju yang bisa dimanfaatkan pengguna Android dan iOS, melansir dari berbagai sumber.

1. T Shirt Design - Custom T Shirts - Fusion Developers

Ingin membuat seragam komunitas? Atau membuatkan merchandise untuk sebuah fanbase? Fushion Developers hadir untuk Anda, menyediakan sebuah aplikasi pembuat desain kaos yang dapat digunakan oleh siapa saja, tanpa harus punya kemampuan desain.

Yang menjadikan aplikasi T-Shirt Design ini unik adalah jumlah jenis kaos yang beragam, serta koleksi logo sebanyak lebih dari 1000 jenis.

Anda bisa menambahkan teks, memasukkan foto dari galeri, memberikan stiker, dan lain sebagainya. Logo-logo yang dimiliki aplikasi ini juga terbilang unik, dan bisa Anda kreasikan dengan elemen-elemen grafis lainnya sesuai selera. Daripada penasaran, lebih baik unduh aplikasi ini di Google PlayStore.

2. T-Shirt Design Studio

Hanya dalam beberapa menit, rancang dan hasilkan karya desain kaos yang memukau dengan aplikasi T-Shirt Design Studio ini. Aplikas ini ramah bagi pemula karena antarmukanya yang sederhana dan mudah difahami.

T-Shirt Design Studio menyediakan banyak template desain kaos siap pakai. Tapi kalau kamu ingin membuat desain sendiri, aplikasi ini juga menyediakan tools yang memungkinkan untuk itu.

Kamu bisa menambahkan foto langsung dari galeri ponsel atau menghias desain baju kamu dengan kata-kata hikmah. Kamu juga bisa langsung mencetak dan membeli t-shirt yang kamu desain sendiri lewat aplikasi ini.

3. Fashion Design Flat Sketch

Jika kamu ingin mendesain pakaian untuk wanita, kamu dapat mencoba menginstal aplikasi desain baju Fashion Design Flat Sketch di smartphone.

Aplikasi dari Laura Paez ini cukup sederhana dan memungkinkan kamu membuat sketsa mode dasar dalam hitungan menit.

Aplikasi ini menyertakan lebih dari 1000 gambar untuk dipilih atau kamu dapat menggambar desain detail kamu sendiri pada sketsa datar.

4. Ruler

Masih kesulitan mengukur pakaian? Jangan khawatir, aplikasi Ruler dapat membantu kamu melakukan pengukuran yang tepat dengan penggaris virtual yang selalu tersedia hanya dengan satu sentuhan.

Kamu akan menemukan banyak fitur berguna dalam aplikasi ini. Konversi ke metrik, menunjukkan kepada kamu cara mengukur pakaian kebesaran dan memungkinkan kamu menyalin pengukuran ke aplikasi lain. Lebih penting lagi, Ruler memiliki perhitungan yang sangat tepat.

5. Daily Men Fashion Style

Nah, bagi kamu yang selalu ingin mendapatkan banyak inspirasi fashion pria saat mendesain, kamu bisa mencoba menginstal aplikasi Daily Men's Fashion Styles Day.

Aplikasi ini menyediakan banyak referensi gambar dan tutorial desain pakaian pria yang memudahkan kamu dalam berkreasi.

Tidak hanya itu, aplikasi besutan Pixel Technologies ini juga dapat memenuhi fantasi kamu dalam menciptakan busana pria yang stylish.

Itulah tadi beberapa aplikasi desain baju yang bisa kamu jadikan pilihan. Semoga bermanfaat!

Editor: Ester
TAG :
Baca Juga
LIPUTAN KHUSUS