PARBOABOA, Jakarta - Lembaga Tes Masuk Perguruan Tinggi (LTMPT) akan mengumumkan hasil Ujian Tulis Berbasis Komputer (UTBK) Seleksi Bersama Masuk Perguruan Tinggi Negeri (SBMPTN) pada 23 Juni mendatang.
Seperti yang diketahui, gelombang pertama UTBK-SBMPTN 2022 telah dimulai secara serentak di seluruh Indonesia sejak 17 Mei hingga 23 Mei 2022. Kemudian, gelombang kedua akan digelar pada 28 mei hingga 3 Juni 2022.
LTMPT melalui akun instagram resminya pun sebelumnya sudah menginformasikan hal-hal yang berkaitan dengan UTBK-SBMPTN 2022, termasuk jadwal. Adapun jadwal yang telah diatur oleh LTMPT untuk UTBK-SBMPTN 2022, yaitu:
- Registrasi Akun LTMPT : 14 Februari – 17 Maret 2022
- Sosialisasi UTBK-SBMPTN : 1 Desember 2021 - 15 April 2022
- Pendaftaran UTBK-SBMPTN : 23 Maret - 15 April 2022
- Pelaksanaan UTBK Gelombang I : 17 - 23 Mei 2022
- Pelaksanaan UTBK Gelombang II : 28 Mei - 3 Juni 2022
- Pengumuman Hasil SBMPTN : 23 Juni 2022
- Masa Unduh Sertifikat UTBK : 25 Juni - 31 Juli 2022
Sesuai jadwal LTMPT, pengumuman hasil UTBK-SBMPTN 2022 akan diumumkan pada 23 Juni mendatang . Namun, para peserta pastinya sudah tidak sabar untuk melihat pengumuman tersebut.
Lantas, bagaimana cara cek hasil UTBK-SBMPTN 2022? Berikut cara cek hasilnya:
- Peserta masuk ke laman resmi LTMPT, yakni pengumuman-sbmptn.ac.id
- Setelah itu, masukkan nomor pendaftaran
- Peserta memasukkan tanggal lahir pada kolom yang tersedia
- Kemudian, klik hasil
- Hasil UTBK akan muncul di layar
Bagi peserta yang dinyatakan lulus UTBK SBMPTN 2022, akan muncul tampilan berisi nomor peserta, nama, tanggal lahir, dan ucapan selamat.
Selain itu, apabila laman resmi LTMPT mengalami gangguan, para peserta dapat mengakses langsung hasil UTBK-SBMPTN melalui laman miror Perguruan Tinggi Negeri (PTN) yang dituju, seperti Sbmptn.ui.ac.id; Sbmptn.undip.ac.id; Sbmptn.ugm.ac.id; Sbmptn.itb.ac.id; Sbmptn.ipb.ac.id dan sebagainya.
Nah, demikianlah seputar informasi mengenai cara mengecek hasil UTBK-SBMPTN 2022 yang bisa Parboaboa berikan. Bagi para peserta yang mengikuti UTBK-SBMPTN 2022, semoga lolos ya!
Editor: -