PARBOABOA, Jakarta – Menteri Badan Usaha Milik Negara (BUMN) Erick Thohir merombak jajaran komisaris dan direksi PT Pertamina. Hal ini diputuskan melalui Rapat Umum Pemegang Saham (RUPS) Senin (19/09/2022).
Keputusan ini tertuang dalam Salinan Keputusan Menteri Badan Usaha Milik Negara Nomor SK-199/mbu/09/2022 tentang Pemberhentian dan Pengangkatan Anggota-Anggota Direksi Perusahaan Perseroan PT Pertamina yang ditandatangani pada Senin, (19/09/2022).
Dalam Surat Keputusan tersebut, pemegang saham memberhentikan dengan hormat Ego Syahrial dari jabatan Komisaris PT Pertamina (Persero), Mulyono dari jabatan Direktur Logistik dan Infrastruktur dan Iman Rachman dari jabatan Direktur SPPU PT Pertamina (Persero).
Corporate Secretary PT Pertamina (Persero), Brahmantya S. Poerwadi menyampaikan bahwa sebagai salah satu kewenangan pemegang saham, Rapat Umum Pemegang Saham (RUPS) telah menetapkan susunan komisaris dan direksi baru Pertamina.
“Pertamina mengucapkan terima kasih kepada Bapak Ego Syahrial, Bapak Mulyono dan Bapak Iman Rachman atas dedikasinya untuk Indonesia dan kontribusinya dalam pengelolaan bisnis Pertamina di tengah tantangan pandemi Covid-19,” tandas Brahmantya dikutip dari laman resmi pertamina.
Adapun daftar komisaris dan direksi yang baru, yakni:
Dewan Komisaris
Komisaris Utama: Basuki Tjahaja Purnama
Wakil Komisaris Utama: Pahala Nugraha Mansury
Komisaris: Heru Pambudi
Komisaris: Rida Mulyana
Komisaris Independen: Alexander Lay
Komisaris Independen: Ahmad Fikri Assegaf
Komisaris Independen: Iggi H. Achsien
Dewan Direksi
Direktur Utama: Nicke Widyawati
Direktur Penunjang Bisnis: Dedi Sunardi
Direktur Keuangan: Emma Sri Martini
Direktur Sumber Daya Manusia: M Erry Sugihartono
Direktur Logistik dan Infrastruktur: Erry Widiastono
Direktur Strategi, Portofolio dan Pengembangan Usaha (SPPU): Atep Salyadi Dariah Saputra
Editor: -