parboaboa

Segelintir Oknum PPP Dukung Anies Baswedan, Mardiono: Harus Solid, Jaga Marwah Partai

Maesa | Politik | 17-06-2023

Pelaksana Tugas Ketua Umum (Plt) Partai Persatuan Pembangunan (PPP), Muhammad Mardiono buka suara soal isu segelintir orang yang mengatasnamakan PPP untuk mendukung Anies Baswedan sebagai capres. (Foto: PPP)

PARBOABOA, Jakarta - Pelaksana Tugas Ketua Umum (Plt) Partai Persatuan Pembangunan (PPP), Muhammad Mardiono minta kadernya untuk tetap solid dan menjaga marwah partai.

Permintaan ini disebutkan Mardiono guna menanggapi segelintir oknum PPP yang mendeklarasikan dukungan terhadap Anies Baswedan sebagai calon presiden (capres).

Dia menatakan bahwa akibat dari segelintir oknum ini, PPP diisukan tidak kompak.

Padahal, sambungnya, sudah jelas bahwa Partai Persatuan Pembangunan telah memutuskan untuk mendukung Ganjar Pranowo sebagai capres bersama Partai Demokrasi Indonesia Perjuangan (PDIP).

Mardiono lalu dengan tegas meminta seluruh kader PPP yang ada di Indonesia untuk menegakkan marwah partai dan tidak memperbolehkan partai diinjak-injak orang lain.

Pernyataan ini disampaikan Muhammad Mardiono saat Rapat Pimpinan Nasional (Rapimnas) VI PPP di Hotel Sultan, Jakarta pada Jumat, 16 Juni 2023.

Dia menyebutkan bahwa isu perbedaan dukungan kader PPP dipublikasikan oleh buzzer-buzzer di media sosial dengan tujuan merendahkan harkat dan martabat partai.

Buzzer tersebut, lanjutnya, membuat seolah-olah PPP tidak solid. Di mana, terang Mardiono, ada segelintir orang berjumlah 30 di sebuah kota kecil berkumpul mendeklarasikan dukungan terhadap Anies Baswedan dengan mengatasnamakan PPP.

Oleh karenanya, Plt PPP meminta agar seluruh jajaran partai turut serta dalam melurukan isu-isu yang tidak benar.

Dalam kesempatan yang sama, Mardiono menilai bahwa isu-isu yang berkembang saat ini dipublikasikan demi keuntungan pribadi atau sepihak.

Editor : Maesa

Tag : #ppp    #anies baswedan    #politik    #capres    #ganjar pranowo   

BACA JUGA

BERITA TERBARU