PARBOABOA, Toba - Untuk mengembangkan daerah pariwisata Danau Toba, kini pemerintah telah menyiapkan beberapa strategi jitu. Salah satunya dengan menggelar kejuaraan dunia perahu motor Formula 1 (F1).
Menteri Koordinator Bidang Kemaritiman dan Investasi, Luhut Binsar Pandjaitan menyebutkan bahwa F1 H2O atau kejuaraan dunia perahu motor Formula 1 ini bakal digelar di Danau Toba tahun depan.
"F1 H2O itu akan dilakukan nanti di Danau Toba pada Maret tahun depan, sekarang persiapan sedang dijalankan. Itu nanti mengimbangi MotoGP di Mandalika," ujarnya di Hotel Mandarin Oriental, Jumat (15/7).
Melalui acara ini, Luhut berharap semakin banyak wisatawan, khususnya dari dalam negeri yang datang ke Sumatera Utara.
"Kita ingin turis domestik itu bisa 60-70 persen menjadi backbone industri kita, sehingga kalau terjadi seperti covid kemarin, kita jangan crowd-nya tuh sampe habis ke bawah, karena turis kita tuh sekarang setengahnya itu adalah asing," jelasnya.
Untuk ke depannya, Luhut juga menginginkan agar seluruh tempat wisata di Indonesia termasuk Bali, bisa dipenuhi oleh turis lokal. Dengan begitu, jika terjadi kondisi yang mengharuskan pemerintah menutup akses wisatawan asing masuk ke Indonesia, pariwisata dalam negeri tetap tumbuh.
"Nah kita nggak mau itu lagi. Sekarang kita ingin mix, tidak hanya turis saja, sehingga dengan demikian, resiliensi dari ekonomi kita makin lebih kuat lagi ke depan," jelasnya.
Sebagai informasi, pemerintah saat ini tengah sibuk mengembangkan lima destinasi pariwisata super prioritas. Adapun kelima wisata tersebut yakni, Mandalika, Borobudur, Danau Toba, Likupang, dan Labuan Bajo.
Untuk mengembangkan kelima wisata tersebut, pemerintah juga telah menyiapkan anggaran sebesar Rp18,9 triliun hingga tahun 2024.
Editor: -