parboaboa

Liburan Natal, Pengunjung Menyemut di Istana Maimun dan Taman Cadika

Tiara | Daerah | 25-12-2023

Liburan Natal ramai pengunjung berwisata di Istana Maimun Medan. (Foto: PARBOABOA/Tiara)

PARBOABOA, Medan-Pengunjung menyemut di beberapa tempat wisata saat liburan Natal, pada Senin (25/12/2023). Semisal, di Istana Maimun dan Taman Cadika.

Wartawan PARBOABOA memantau sekitar jam 1 siang, sejauh mata memandang sekitar 300-an pengunjung berwisata di Istana Maimun berlokasi di Jalan Brigjen Katamso Medan.

Pengunjung dari luar Medan, Neira Wati, 37 tahun. Ia datang jauh-jauh ke Medan dari Sumatra Barat mengajak liburan anak-anaknya.

"Saya dari Kampung Pasaman Timur, ke sini ramai-ramai pengen lihat Istana Maimun. Rombongan keluarga, empat keluarga kami ke sini buat liburan anak-anak sekolah,” ujarnya kepada PARBOABOA.

Bagi Limani, warga Medan yang ditemui PARBOABOA saat mengunjungi Istana Maimun. Alasan memilih berwisata ke Istana Maimun. Sebab lokasi rumahnya berdekatan lokasi Istana Maimun.

"Liburan ini, sama kakak dan 2 anaknya buat liburan. Soalnya dekat," ujar perempuan  22 tahun itu, beralamat rumah di Jalan Multatuli Medan.

Selain di Istana Maimun, terpantau ramai pengunjung juga berwisata ke Taman Cadika di Jalan Karya Wisata saat momen liburan Natal ini.

Wartawan PARBOABOA memantau ada 150-an pengunjung di Taman Cadika saat tiba jam 3 sore.

Alasan memilih Taman Cadika, menurut pengunjung seperti Mayang, sebagai tempat liburan karena murah. Selain itu, wisatawan masuk ke Taman Cadika gratis.

“Di sinikan gratis, tempatnya juga cantik, sejuk, dan asri. Jadi lebih milih di sini daripada tempat lain," ujar perempuan 21 tahun itu beralamat rumah Jalan Perjuangan kepada PARBOABOA.

Liburan Natal Lumbung Cuan Tukang Parkir

Momen liburan Natal kali ini, bagi penjaga parkir menjadi lumbung cuan alias duit menjaga parkiran sepeda motor maupun mobil pengunjung.

Sebab, ramai pengunjung berwisata ketika liburan Natal di tempat wisata.

Menurut Ridho Syahputra, 19 tahun, banyak pengunjung berwisata di Istana Maimun berasal dari luar Medan.

"Kebanyakan dari luar Medan. Kayak dari Berastagi, Bukit Tinggi, maupun orang luar negeri," ucap tukang atau penjaga parkir di Istana Maimun itu.

Bahkan sedari pagi berjaga di parkiran, ia sudah menghitung sekitar 1.000 orang silih berganti keluar masuk Istana Maimun.

Ridho juga menjelaskan, biaya masuk ke Istana Maimun cukup terjangkau masyarakat.

"Palingan bayar parkir, kalau kereta 1 jam Rp1.000, maksimal Rp5.000. Kalau mobil 1 jam Rp2.000, maksimal Rp10.000. Kalau uang masuk per orang Rp10.000. Kalau melihat meriam puntung Rp5.000 per orang," jelasnya kepada PARBOABOA.

Penjaga parkir di Taman Cadika juga ikut ketiban rezeki. Haris Hafiz Fizi Anugerah menuturkan, sekitar 1.000 orang silih berganti keluar masuk Taman Cadika.

"Kalau hari libur, apalagi Libur Natal kayak hari ini, ramai kak. Ada seribu lebih pengunjung. Kalau hari biasa palingan cuma 300 orang,” ungkapnya.

"Kalau masuk Taman Cadika gratis. Cuma bayar uang parkir. Kalau kereta (sepeda motor) Rp2.000, kalau mobil Rp5.000," tambahnya lagi.

Editor : Ferry Sabsidi

Tag : #Liburan Natal    #Pengunjung    #Daerah    #Medan    #Istana Maimun    #Taman Cadika   

BACA JUGA

BERITA TERBARU