parboaboa

Logo Twitter di HP Resmi Berubah Jadi X

Wanovy | Teknologi | 28-07-2023

Ilustrasi Twitter X, foto: rollingstone.com

PARBOABOA - Logo Twitter kini tak lagi burung biru dan berubah menjadi seperti huruf “X”. Logo Twitter baru “X” yang menggantikan burung “Larry Bird” itu secara bertahap diterapkan di seluruh platform Twitter.

Untuk diketahui, aplikasi microblogging milik Elon Musk itu secara umum punya dua platform, yaitu Twitter versi website (Twitter.com) dan Twitter versi mobile (aplikasi Twitter yang tersedia di ponsel atau HP).

Perombanakn yang dilakukan Elon Musk salah satunya mengubah identitas Twitter menjadi serba X, seperti mengubah nama perusahaan dari Twitter Inc. menjadi X Corp. Lalu mengganti logo platform dari burung "Larry Bird" menjadi huruf "X", mengganti handle akun resmi dari @Twitter menjadi @X, serta menambahkan alamat situs X.com untuk membuka Twitter.com.

Yang paling baru, Elon Musk resmi mengubah nama platform, dari Twitter menjadi X. Langkah rebranding ini membuat Twitter "lenyap" dari toko aplikasi Android, Google Play Store.

Sejumlah warganet pun kaget dengan logo pada aplikasi Twitter di ponsel mereka tiba-tiba telah berganti menjadi X, tak lagi berlogo burung yang ikonik. Tak sekedar kaget, banyak dari mereka juga menyenangkan kehadiran logo Twitter X di aplikasi.

Perubahan logo tersebut, hingga saat ini, merupakan perubahan terbesar yang dilakukan Elon Musk pada platform tersebut sejak ia mengambil alih tahun lalu.

Nama perusahaan juga telah diubah, menjadi X Corp, di tengah laporan bahwa miliarder itu berharap untuk membuat 'aplikasi super' - bernama X - yang akan mirip dengan WeChat China, menawarkan perpesanan, media sosial, dan pembayaran ke dalam satu aplikasi.

Namun, selama belum mengeklik tombol update, aplikasi Twitter yang sudah diinstal sebelumnya masih menampilkan logo burung "Larry Bird" dengan merek Twitter seperti biasanya di home screen.

Aplikasi juga masih bisa dibuka dan digunakan dengan normal. Namun, ketika melakukan update, ponsel akan menginstal pembaruan dengan ukuran sekitar 24,2 MB.

Setelah selesai update, aplikasi Twitter otomatis akan lenyap dari Play Store dan home screen, digantikan aplikasi X.

Ketika membuka aplikasi X, pengguna disuguhkan jendela login/sign up. Jadi, pengguna harus masuk ulang ke akun Twitternya, atau kini lebih tepatnya ke akun X miliknya. Kini, pengguna juga akan melihat logo X yang baru, bukan lagi burung "Larry Bird".

Di samping itu, embel-embel "Twitter" di dalam aplikasi juga hilang. Misalnya, kolom search kini bertuliskan "Search X", bukan "Search Twitter". Menu "Twitter Blue" juga diganti menjadi "Blue".

Editor : Wanovy

Tag : #twitter    #x    #teknologi    #apps    #logo twitter    #elon musk   

BACA JUGA

BERITA TERBARU