PARBOABOA, Nias - Sebuah video viral di media sosial yang menunjukkan betapa berbahayanya jalan yang dilalui pelajar di Desa Orahili, Namohalu Esiwa, Nias Utara, Sumatera Utara saat akan berangkat ke sekolah.
Dalam video yang diunggah akun @medankekinian, terlihat sekelompok pelajar SMP bergantian menyebrangi sungai, dengan bergantungan di seutas tali jembatan yang rusak parah.
“Perjuangan siswa di Nias Utara mau pergi ke sekolah. Alamat Desa Mazingo, Kecamatan Alasa Talumuzoi, Kabupaten Nias Utara. Mudah-mudahan ada yg peduli dan membenahi,” tulis pembuat video.
Diketahui Jembatan penghubung empat kecamatan yakni Namohu Esiwa, Alasa, Alasa Talumuzoi, dan Lahewa Timur, hampir putus usai diterjang banjir.
Kabag Protokoler Pemkab Nias Utara Idris mengatakan jembatan tersebut diterjang banjir pada Selasa (27/9). Pemkab Nias Utara sedan membahas rencana perbaikan jembatan tersebut.
"Dinas PUPR dengan PUPR di Kementerian lagi berusaha secepat mungkin untuk segera menangani jembatan untuk segera dapat difungsikan seperti semula," tuturnya.
Pemerintah akan meninjau kondisi jembatan dan melakukan perbaikan secepatnya, agar kejadian berbahaya seperti yang dilakukan para siswa tidak terulang kembali.
Editor: -